Daerah

PAI KUA Batulappa Pimpin Doa Di Milad Ke-36 Desa Batulappa, Momentum Pemersatu Warga

Foto Kontributor
WAHYUDDIN

Kontributor

Kamis, 17 Juli 2025
...

Batulappa (Kemenag Pinrang) - Suasana meriah dan penuh semangat mewarnai peringatan Milad ke-36 Desa Batulappa yang digelar di Lapangan Bola Bamba pada Kamis pagi. Perayaan ini menjadi ajang berkumpulnya berbagai elemen masyarakat, tokoh agama, dan pimpinan instansi setempat dalam semangat kebersamaan dan rasa syukur. Kamis (17/07/2025)

Mengawali rangkaian acara, Ustaz Jumadi, Penyuluh Agama Islam PPPK dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Batulappa, didaulat memimpin doa mewakili Kepala KUA. Lantunan doa yang dipanjatkan menghadirkan nuansa religius dan khidmat, menjadi pembuka yang menghangatkan hati dan penuh harapan untuk masa depan Desa Batulappa.

“Doa ini sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan panjang Desa Batulappa, sekaligus permohonan kepada Allah SWT agar desa ini terus diberkahi, damai, dan maju,” ungkap Ustaz Jumadi usai memimpin doa.

Tak hanya sarat makna secara spiritual, Milad kali ini juga dimeriahkan dengan Turnamen Bola Voli antar dusun dan instansi. Pertandingan berlangsung seru dan menjadi ajang adu sportivitas yang juga mempererat hubungan sosial antarwarga.

Hadir dalam acara ini sejumlah tokoh penting, di antaranya: Camat Batulappa, Danpospol Batulappa, Danposramil Batulappa, Kepala Puskesmas Batulappa, Kepala Pertanian Batulappa, Tokoh agama dan tokoh masyarakat

Perayaan Milad ke-36 ini menjadi bukti nyata semangat gotong royong dan kekeluargaan warga Desa Batulappa. Tidak hanya memperingati hari jadi, tetapi juga menjadi momentum refleksi, memperkuat jalinan sosial, serta membangun tekad bersama untuk terus bergerak menuju kemajuan yang lebih baik. (Rosmini)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default