Daerah

Penyuluh KUA Sinjai Borong Hadiri Rakor Wisuda Santri TPQ Se-Kabupaten Sinjai

Foto Kontributor
Arfain

Kontributor

Kamis, 20 November 2025
...

Sinjai (Kemenag Sinjai) --- Penyuluh Agama Islam pada Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sinjai Borong mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Kelompok Kerja (Pokja) Penyuluh serta Rakor persiapan Wisuda Santri Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) tingkat Kabupaten Sinjai, Rabu (19/11/2025) di KUA Sinjai Tengah. Kegiatan tersebut membahas penyelarasan program, penguatan peran penyuluh, serta agenda penting terkait pelaksanaan wisuda santri.

Dalam rakor tersebut, seluruh peserta menyepakati keputusan bersama bahwa Wisuda Santri se-Kabupaten Sinjai akan dilaksanakan pada tanggal 23 Desember 2025, bertempat di Alun-alun Sinjai Bersatu. Keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan kesiapan teknis, kenyamanan peserta, serta dukungan semua pihak yang terlibat.

Melalui kegiatan ini, penyuluh KUA Sinjai Borong menegaskan komitmennya untuk terus berperan aktif dalam peningkatan mutu pendidikan keagamaan di masyarakat. Rakor ini juga menjadi ajang penguatan sinergi antar penyuluh dalam memastikan pelaksanaan wisuda berjalan tertib, khidmat, dan memberi manfaat bagi santri serta orang tua.

Masyarakat diimbau untuk turut mendukung dan berpartisipasi, khususnya bagi lembaga pendidikan Al-Qur’an dan TPQ yang akan mengikutsertakan santrinya pada momen berharga tersebut. Informasi lanjutan terkait teknis pelaksanaan akan disampaikan oleh panitia dalam waktu dekat.

Dengan adanya keputusan ini, diharapkan pelaksanaan wisuda santri dapat menjadi ajang motivasi bagi para generasi muda Sinjai untuk terus mencintai, mempelajari, dan mengamalkan Al-Qur’an. (ifz/SR)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default