Daerah

Sebanyak 123 CPNS Dan P3K Kemenag Takalar Siap Mengikuti Latsar

Foto Kontributor
D,toladelima

Kontributor

Senin, 14 Juli 2025
...

Takalar, Kemenag Takalar,....Sebanyak 123 Cpns dan P3K Kementerian Agama Kabupaten Takalar mengikuti Pembukaan Pelatihan Dasar (Latsar) yang di gelar secara daring dan di buka oleh Menteri Agama RI, KH. Nasaruddin Umar , senin 14 juli 2025.


Kegiatan ini  diselenggarakan Kemenag RI melalui Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia ( BMBPSDM ).


Mengusung tema “Membangun Smart ASN dalam Mewujudkan Kementerian Agama Berdampak”, kegiatan ini menjadi langkah awal yang sangat penting bagi seluruh ASN yang baru di lingkungan Kementerian Agama.


Menteri Agama dalam sambutannya menegaskan pentingnya penguatan karakter ASN yang tidak hanya profesional, namun juga berlandaskan nilai-nilai spiritual dan moral. 


“Pegawai Kementerian Agama tidak cukup hanya BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif).


Akan tetapi  Lebih dari itu, ASN Kemenag harus ISTIQAMAH, yaitu Ikhlas, Sabar, Tawadhu, Istiqamah, Qanaah, Amanah, Mutawassith, Adab, dan Al-Hilm,” ujar Menag.


Sementara itu peserta Latsar Kemenag Takalar mengikuti Pembukaan  di aula PLHUT sebagai titik kumpul 


Hadir Kasubag TU Muhammad Afrizal, Kepala Seksi Penmad Mohammad Yahya, Penyelenggara zakat dan wakaf Abdul Basir serta Analis  SDM Kemenag Takalar Hj. Masnawati.


Kegiatan Pelatihan Dasar (Latsar) ini merupakan program wajib bagi mereka yang telah dinyatakan lulus seleksi CPNS dan PPPK sebagai bentuk pembekalan awal sebelum menjalankan tugas sebagai abdi negara. 


Kepala BMBPSDM Kementerian Agama M. Ali Ramdhani dalam laporannya menyebut tiga agenda utama kegiatan pelatihan yakni sikap dan perilaku bela negara, kedua  nilai-nilai dasar ASN, dan ketiga  Peran ASN dalam mendukung SMART Government. ( D,tola ).

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default