Giliran MI Faridah Aryani kedatangan Tim Supervisi Manajerial Terpadu Kemenag Kota

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Manggala (Inmas Makassar) Tim Supervisi Manajerial Terpadu Kementerian Agama Kota Makassar masih melaksanakan tugasnya dalam melakukan pembinaan, pengawasan, dan penilaian terhadap seluruh guru yang ada di bawah Kemenag Kota.

Tim Supervisi Manajerial Terpadu yang terdiri dari beberapa Pengawas yang tergabung dalam Kelompok Kerja Pengawas (POKJAWAS) Kementerian Agama Kota Makassar hingga saat ini masih terus berkunjung di Madrasah-madrasah baik negeri dan swasta.

Kali ini Tim Supervisi Manajerial Terpadu mengunjungi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Faridah Aryani. Madrasah yang terletak di ujung timur kota Makassar tersebut diperiksa kelengkapan perangkat pengajarannya seharian penuh. Istiqamah yang merupakan salah satu anggota tim mengungkapkan bawah yang diperiksa adalah Kepala Madrasah dan Guru-gurunya. “Kami memeriksa Manajerial Kamad, Administrasi dan perangkat pembelajaran guru” ungkapnya.

Kepala Madrasah beserta para guru telah siap diperiksa oleh Tim dengan hadirnya seluruh guru di ruang pertemuan guru tempat pelaksanaan pemeriksaan dilakukan. Kepala Madrasah Aryanto, S.Pd.I mengungkapkan bahwa beberapa guru telah menyiapkan seluruh hal yang akan diperiksa dengan maksud agar nantinya nilai yang diharapak dapat semaksimal mungkin.

Istiqamah mengungkapkan bahwa MI Farida Aryani yang beralamat di jalan Inspeksi PAM lorong 1 No.  21 kelurahan Batua Kecamatan Manggala sangat memuaskan. “Manajerial Kepala Madrasah sangat memuaskan dengan itu kami memberikan nilai A sedangakn administrasi perangkat pembelajaran guru yang ada di madrasah ini juga sangat baik sehinngga nilat baik beberapa siswa sangat cocok untuk diberikan” tangkasnya.

Kepala Madrasah pun sangat berbahagia bisa diperiksa langsung oleh Tim karena bukan hanya pemeriksaan tetapi bimbingan langung dari tim pemeriksa sangat membantu sehingga nantinya seluruh guru-guru yang ada dapat meriah nilai A yakni nilai yang maksimal. (Riz)


Wilayah LAINNYA