Penamatan Siswa MIN 3 Bone, Begini Pesan Kasubag TU Kemenag

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Ulaweng, (Humas Bone) - MIN 3 Bone menggelar penamatan Siswa kelas VI dan RA Al-Ihsan Tomporeng Deceng, Rabu (16/6/2021). Acara tersebut dihadiri oleh Kasubag TU Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bone, Ahmad Yani dan Kepala Seksi PD. Pontren Kemenag Bone, Salahuddin. Selain itu, hadir pula TRIPIKA Kecematan Ulaweng.

 

Pisah tamat kali ini, Kasubag TU Kemenag Bone menitip pesan kepada segenap wisudawan, agar senantiasa menjaga nama baik almamater dan tetap mempertahankan ciri khas madrasah di tengah masyarakat, yakni menjaga akhlak, tetap menghormati guru meskipun sudah tamat.

 

“Di madrasah kita tidak mengenal istilah "bekas guru" guru tetap guru sampai kapanpun.” Pungkasnya.


 

Lebih dari itu, ia berpesan supaya orang tua  memperhatikan kelanjutan pendidikan anaknya dan juga mengingatkan agar memilih sekolah yang tepat, tidak hanya melahirkan anak-anak yang cerdas secara intelektual tapi juga cerdas secara emosional dan spiritual, sehingga ilmu yang diperoleh bisa bermanfaat bagi diri, keluarga, masyarakat dan agama.

 

Kamad MIN 3 Bone Muh. Saleh dalam sambutannya mengimbau keluarga besar MIN 3 Bone untuk senantiasa memperhatikan protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas terkhusus di lingkungan Madrasah.

 

Pada acara prosesi penamatan, Kasi PD. Pontren Kementerian Agama Bone, Salahuddin didampingi oleh Pengawas Madrasah tingkat MI, Hartati dan Muh. Saleh untuk memberikan ucapan selamat.

 

Disela acara prosesi penamatan, Ahmad Yani memberikan penghargaan kepada Fiah, salah satu wisudawati yang berkebutuhan khusus dan Ananda Muh. Iqbal, siswa kelas V selaku qori’ di acara tersebut.


Acara tersebut ditutup dengan persembahan Kelas VI dan beberapa bait ungkapan yang puitis, diwakili oleh khusnul khatimah yang tak lain adalah guru yang bertugas memandu  acara.

 

“Tiba pula waktu untuk kita

6 tahun bersama di MIN 03 Bone.

 

Belajar bersama dalam ruang

Belajar bersama dalam rindu

 

Tiba pula waktu kita

Pandemic mungkin saja jadi alasan

Setahun lebih tak bersuah dalam ruang

Namun, Bakti kita tetap terlaksanak.” (Khusnul/ahdi)


Daerah LAINNYA