Pelatihan Metode Mumtadz di Pondok Pesantren Al-Urwatul Wusqa Benteng Sidrap

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Benteng (Humas Sidrap) – Pondok Pesantren Al Urwatul Wusqa Benteng Kecamatan Baranti merupakan pondok pesantren yang didirikan oleh salah satu Ulama SulaweSelatan yakni AG.H. MUIN YUSUF yang dikenal ditengah-tengah masyarakat dan umat dengan panggilan “Gurutta Kali Sidenreng”.

Dalam meningkatkan mutu dan kualitas peserta didik di Pondok Pesantren ini, para pembina senantiasa melaksanakan dan melakukan pembinaan serta bimbingan kepada seluruh santri dan santriwati. Salah satu yang dilakukan adalah memberikan pelatihan dan memantapkan penguasaan Bahasa Arab.

Penguasaan Bahasa Arab ini dilaksanakan dengan melakukan pelatihan Baca Kitab/Bahasa Arab menggunakan metode “Mumtaz”. Metode ini dikembangkan untuk cepat dalam penguasaan grammer Bahasa Arab yakni Nahwu Sharaf.

Menurut Ustadz Jayadi salah satu pendamping dalam pelatihan ini mengatakan bahwa dengan memahami dan mempelajari metode mumtaz, penguasaan nahwu sharaf jadi menarik dan smart. Pelatihan ini dibawah bimbingan lansung TIM Metode Mumtadz Makassar dengan mendatang Ustadz DR. Alimin Mesra, M.Ag dan ustadz DR. Saifuddin Zuhri,M.Ag dari Jakarta yang merupakan penemu metode ini.

Pelatihan tersebut akan berlangsung selama 4 (empat) hari dengan diikuti sekitar 170 santri dan santriwati Pondok Pesantren Al-Urwatul Wusqa Benteng.kata ustdaz Jayadi (SA)


Daerah LAINNYA