Ayu Mutmainnah Juarai Kompetisi Best Practice Guru Madrasah Tingkat Kabupaten Gowa
Kontributor
Parangloe (Kemenag Gowa) -- Kabar membanggakan kembali datang dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) Gowa. Ayu Mutmainnah Halim, guru Mata Pelajaran Kimia berhasil meraih Juara 1 pada Kompetisi Best Practice Guru Madrasah Jenjang MA se-Kabupaten Gowa tahun 2025.
Prestasi ini diumumkan secara resmi oleh Kementerian Agama Republik Indonesia Kantor Kabupaten Gowa dalam ajang yang digelar sebagai bagian dari program Hari Guru Nasional 2025, Selasa (25/11/2025).
Dalam kompetisi tersebut, Ayu, sapaan akrabnya, menyajikan presentasi mengenai praktik pembelajaran kimia yang inovatif, interaktif, dan berorientasi pada pengembangan karakter siswa sesuai nilai-nilai Islam rahmatan lil alamin. “Terima kasih atas doa dan dukungan pimpinan, GTK, dan komite madrasah. Sesungguhnya tugas kita bukan hanya mengajar, melainkan turut menumbuhkan cinta ilmu dan akhlak mulia pada peserta didik,” ungkapnya.
Kepala MAN IC Gowa, Burhanuddin, menyampaikan rasa syukurnya. “Alhamdulillah, ini menjadi bukti bahwa guru-guru MAN IC Gowa tidak hanya mengajar, tetapi juga terus berinovasi untuk memberikan yang terbaik bagi peserta didik,”ujarnya. Ia juga berharap agar prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika MAN IC Gowa.(Din/OH)