Daerah

Berikut Besaran Zakat Fitrah Dan Fidyah Tahun 2025 Di Kabupaten Maros

Foto Kontributor
Ulya Sunani

Kontributor

Jumat, 28 Februari 2025 · 00:00 WIB
...

Maros, Kemenag Maros-Pemerintah daerah Kabupaten Maros telah menetapkan besaran zakat fitrah dan fidyah untuk Ramdhan tahun 2025.

Hal ini berdasarkan keputusan sidang bersama oleh: MUI Maros, Baznas Maros, Kemenag Maros, Pemkab Maros melalui Bidang Kesra dan Dinas Koperindag.

Berdasarkan hasil rapat bersama tertanggal 27 Februari 2025, maka ditetapkan: besaran zakat fitrah beras premium Rp. 52 ribu, beras medium Rp. 48 ribu dan zakat fitrah beras standar sebesar Rp. 44 ribu. Sedangkan untuk fidyah per hari ditetapkan sebesar Rp. 35 ribu.

Keputusan bersama ini masing-masing ditanda tangani: Ketua MUI KH Syamsul Khalik, Ketua Baznas Maros Ansar Taufiq, Penzawa Kemenag Maros Ansar, Kabag Kesra A. Dermawan dan Dinas Koperindag Muh. Hatta.

Berdasarkan keterangan Penyelenggara zakat wakaf (Penzawa) Kemenag Maros Ansar, menyampaikan dasar besaran ketetapan zakat fitrah dan fidyah.

“Alhamdulillah pada hari ini kita telah memutuskan secara bersama tentang zakat fitrah dan fidyah untuk Ramadhan tahun 2025 di Kabupaten Maros.

“Terkait zakat fitrah ini tentunya kewajiban kita setelah salat dalam rukun Islam yang harus kita keluarkan di bulan suci Ramadhan. Ini berfungsi sebagai pembersih dan untuk mensucikan jiwa kita.

“Kepada umat Islam di Kabupaten Maros, uang yang kita bayarkan untuk zakat fitrah hitungannya: beras premium 13.000 x 4 hasilnya Rp. 52.000. Beras medium 12.000 x 4 = Rp. 48.000. Dan beras standar 11.000 x 4 = Rp. 44.000.

“Kewajiban ini sangat ringan bagi kita umat Islam karena ini hanya sekali setahun,” tutupnya.

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default