Bersama Walikota, Kakankemenag Kota Makassar Ikuti Safari Ramadhan Dan Tarawih Berjamaah

Kontributor

Makassar (Kemenag Makassar) – Memasuki hari ke-10 Ramadhan 1446 H, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar, H. Irman, menghadiri kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Kota Makassar bersama Walikota Makassar Munafri Arifuddin beserta jajaran Forkopimda, Senin, 10 Maret 2025.
Kegiatan ini diawali dengan buka puasa bersama di Rumah Jabatan Walikota Makassar, Jalan H.I.A Saleh Dg. Tonpo No. 33, Kelurahan Losari, Kota Makassar, kemudian dilanjutkan dengan Salat Tarawih berjamaah di Masjid Nurul Kautsar Balang Boddong, serta pemberian paket Ramadhan kepada jamaah dan pengurus masjid.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Syekh Abdul Aziz dari Yaman yang bertindak sebagai imam salat Tarawih, serta para tokoh penting di Kota Makassar, di antaranya Kapolrestabes, Sekda, Ketua MUI , para asisten, staf ahli, kepala SKPD, dan pimpinan ormas keagamaan se-Kota Makassar.
Dalam sambutannya, Walikota Makassar Munafri Arifuddin menyampaikan apresiasi atas kebersamaan seluruh elemen masyarakat dalam menyemarakkan bulan suci Ramadhan.“Saya sangat berterima kasih atas kekompakan seluruh elemen masyarakat dan jajaran pemerintah. Safari Ramadhan ini bukan hanya momen ibadah, tapi juga memperkuat kebersamaan dan membangun solidaritas. Kota Makassar tidak hanya dibangun secara fisik, tapi juga oleh masyarakat yang hidup berdampingan dalam harmoni dan toleransi,” ujar Munafri.
Ia juga mendorong seluruh jajaran dan masyarakat untuk memperbanyak kegiatan keagamaan selama bulan Ramadhan sebagai bagian dari upaya menjaga keharmonisan sosial. “Mari kita perbanyak aktivitas keagamaan selama bulan suci ini. Saling merangkul, berdiskusi, dan menjaga kebersamaan adalah kunci membangun Kota Makassar yang damai dan maju,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Kota Makassar H. Irman yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan dukungannya terhadap upaya Pemerintah Kota dalam mempererat nilai-nilai keagamaan dan persaudaraan di bulan Ramadhan.“Safari Ramadhan ini merupakan wujud nyata sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun kehidupan beragama yang rukun dan harmonis. Semoga kegiatan ini semakin memperkuat nilai-nilai spiritual, persaudaraan, serta komitmen bersama dalam membangun Kota Makassar yang lebih baik,” tutur H. Irman.
Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan semangat kebersamaan antar warga Kota Makassar dalam menyongsong masa depan yang lebih harmonis dan religius.