Bulukumba Siapkan Wakil Terbaik Untuk OMI Sulsel 2025
Kontributor
Bulukumba, (Kemenag Bulukumba) – Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba menyelenggarakan Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Tahun 2025 pada 9–11 September 2025, bertempat di MAN 2 Bulukumba. Kegiatan ini diikuti oleh ratusan siswa madrasah dari berbagai jenjang pendidikan.
Terdapat delapan mata pelajaran yang diperlombakan dari tiga jenjang madrasah, yakni Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA). Antusiasme peserta terlihat dari jumlah pendaftar yang mencapai 188 siswa MI, 274 siswa MTs, dan 227 siswa MA yang siap berkompetisi menunjukkan kemampuan terbaiknya.
Ketua Komite OMI Bulukumba, Hasbullah, S.Pd., menegaskan bahwa tujuan pelaksanaan olimpiade ini bukan sekadar mencari pemenang, melainkan menumbuhkan semangat kompetisi yang sehat, kejujuran, kerja keras, serta kolaborasi di kalangan murid. Ia juga menambahkan bahwa nantinya akan terpilih tiga peserta terbaik yang akan mewakili Kabupaten Bulukumba pada OMI tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, H. Misbah, S.Ag., M.A., yang turut hadir membuka kegiatan sekaligus memberikan motivasi, menyampaikan harapannya agar setiap madrasah dapat memberikan apresiasi kepada siswanya yang telah berpartisipasi, baik yang meraih kemenangan maupun belum.
“OMI ini adalah ajang untuk belajar, mengasah kemampuan, sekaligus menanamkan nilai kejujuran dan sportivitas. Para siswa yang terlibat adalah pemenang sejati karena sudah berani berkompetisi dan berproses,” ungkapnya.
Tak lupa, H. Misbah juga memberikan apresiasi kepada para guru dan panitia yang telah mempersiapkan kegiatan dengan baik sehingga kebutuhan peserta dapat terpenuhi.
Dengan semangat kebersamaan dan kompetisi yang sehat, OMI 2025 diharapkan dapat melahirkan generasi madrasah yang unggul, cerdas, dan siap mengharumkan nama Bulukumba di tingkat provinsi maupun nasional. (Vira)