Daerah

Bupati Sidrap Lepas Kafilah STQH XXIII Menuju Luwu Utara

Foto Kontributor
Andi Husna

Kontributor

Jumat, 11 April 2025
...

Pangkajene (Kemenag Sidrap) - Bupati Kabupaten Sidenreng Rappang, H. Syaharuddin Alrif, secara resmi melepas keberangkatan kafilah Sidrap yang akan berlaga pada ajang Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) XXIII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2025 di Kabupaten Luwu Utara.

Prosesi pelepasan berlangsung khidmat di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sidrap, Kamis (10/4/2025).

Acara ditandai dengan pemasangan jas kepada perwakilan peserta serta penyerahan bendera kafilah secara simbolis oleh Bupati Syaharuddin kepada Kepala Kantor Kemenag Sidrap, H. Muhammad Idris Usman.

Dalam laporannya, H. Muhammad Idris Usman menyampaikan bahwa kafilah Sidrap terdiri atas 17 peserta yang akan mengikuti 9 dari total 11 cabang lomba yang dipertandingkan dalam STQH tahun ini. Mereka akan didampingi oleh 27 orang pelatih, ofisial, dan pendamping, dengan Penjabat Sekda Sidrap, Andi Rahmat Saleh, bertindak sebagai Ketua Kafilah.

Bupati Syaharuddin dalam sambutannya memberikan semangat dan motivasi kepada para peserta, agar mempersiapkan diri secara optimal dan tampil maksimal dalam ajang kompetisi keagamaan bergengsi tersebut.

“Saya berharap para peserta mampu memberikan penampilan terbaik, menjaga semangat juang, serta membawa nama harum Kabupaten Sidenreng Rappang di tingkat provinsi,” ujar Syaharuddin. Ia juga menekankan pentingnya menjunjung sportivitas dan menjadikan keikutsertaan ini sebagai sarana pembinaan generasi Qurani di daerah.

“Semoga kafilah kita dapat tampil maksimal dan pulang dengan prestasi yang membanggakan. Namun yang terpenting, semangat dakwah melalui seni baca Al-Qur’an dan pemahaman hadis terus tumbuh di tengah masyarakat,” tambahnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Sulsel, H. Ikbal Ismail, Pelaksana Tugas Kabag Kesra Setda Sidrap, Andi Ahminarni, jajaran Kemenag Sidrap, serta sejumlah tokoh dan undangan lainnya.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Syaharuddin juga membuka secara resmi kegiatan Manasik Haji tingkat Kabupaten Sidrap tahun 2025, yang berlangsung di tempat yang sama.


Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default