Jaga Keamanan Serta Kenyamanan Jamaah Saat Beribadah

Kontributor

Alla (Humas Enrekang) Bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 M tinggal menghitung hari, sebuah bulan yang sangat dinantikan kehadirannya oleh semua makhluk Allah terutama umat Islam karena bulan ini membawa begitu banyak berkah.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Alla dalam sambutannya pada kegiatan refresh Muballigh dan pengurus Masjid se Kecamatan Alla yang dilaksanakan di aula SMA Muhammadiyah Belajen Kamis, 16 Maret 2023.
Kegiatan refresh Muballigh dan pengurus masjid dimaksudkan untuk menyegarkan kembali para pelaku-pelaku dakwah ini dalam menyampaikan materinya di tengah-tengah masyarakat mampu memberikan pemahaman yang luas sehingga jamaah merasa aman dan nyaman dalam beribadah. Hal ini ditegaskan oleh Mahmuddin yang akrab dipanggil Anto.
Sementara yang mewakili Kapolsek Alla Wahyudi di depan peserta menekankan bahwa keamanan dan kenyamanan jamaah dalam beribadah khususnya dibulan Ramadhan sangat erat kaitannya dengan materi-materi dakwah yang disampaikan para da'i sehingga jangan ada Muballigh yang menyampaikan dakwahnya dengan setengah-setengah yang dapat membuat siapa saja yang mendengarkan akan menjadi bingung, ujarnya.
Sedangkan camat Alla Dzulkifli DM dalam sambutannya mengatakan bahwa Muballigh bukan hanya menjadi da'i di mimbar tetapi dalam kehidupan sehari-haripun mereka menjadi panutan masyarakat umum, sehingga apa yang mereka sampaikan akan menjadi pegangan dan pandangan sehingga harus betul-betul difahami masyarakat yang pada akhirnya akan memberikan pencerahan bagi umat terutama dalam membangun hubungan kemasyarakatan yang harmonis sehingga merekapun merasa nyaman dalam kehidupannya masing-masing, katanya.
Kegiatan refresh Muballigh dan pengurus masjid diikuti oleh beberapa Muballigh yang ada di Kecamatan Alla dan pengurus masjid yang diwakili para imam dan muadzin dengan menghadirkan tiga orang narasumber yaitu Ketua DMI, Ketua MUI dan Ketua BAZNAS Kabupaten Enrekang dan akan berlangsung selama satu hari. (pat kontributor kua Alla/bob)