Daerah

Kabid PHU Kanwil Kemenag Sulsel : Niat Adalah Kunci Mabrur-nya Haji

Foto Kontributor
Onya Hatala

Kontributor

Senin, 28 April 2025
...

Sungguminasa (Kemenag Gowa) -- Sejarah para pimpinan, pejabat pusat hadir bersama di Manasik Haji Kabupaten, dan itu di Gowa. Demikian kata Kepala Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Ikbal Ismail di mesjid Agung Syekh Yusuf Gowa, Sabtu (26/4/2025).

Ucapan tersebut hadir karena sehari sebelumnya, pelepasan jemaah Calon Haji dan Manasik Haji Tingkat Kabupaten Gowa dihadiri oleh Kepala Badan Penyelenggaraan Haji, KH. Moch. Irfan Yusuf, Dirjen PHU, Prof. Hilman Latief, Sesditjen Kemenag RI M. Arfi Hatim dan Deputi Badan Pengawas Haji Puji Raharjo.
Selain Bupati dan Wakil Bupati Gowa serta Kakanwil Kemenag Sulsel beserta jajarannya.

Mengawali materi manasiknya, Ikbal meminta jemaah untuk meluruskan niat sebelum berhaji. "Luruskan, sucikan niat kita berhaji. Kita hadir untuk penuhi panggilan. Niat adalah kunci ke-Mabrur-an Haji kita," ungkap jebolan S2 UMI Makassar itu.

Ibadah Haji adalah ibadah fisik, oleh karenanya ia meminta jemaah untukenjaga kebugaran dengan berolahraga dan mengkonsumsi vitamin. Ikbal pun menjelaskan secara detail alur perjalanan ibadah haji mulai pra embarkasi, embarkasi, di pesawat, kedatangan di Saudi, Armuzna, sampai kepulangan jemaah dan debarkasi, berikut tips dan trik pelaksanaannya.

Kegiatan yang merupakan program tahunan dari Kementerian Agama ini menurut Kabid, bertujuan untuk memberikan pemahaman sejak awal kepada calon jemaah haji terkait tata cara pelaksanaan ibadah haji.

Sekali lagi sebelum menutupmaterinya, Ikbal mengajak jemaah mensucikan niat untuk berhaji semata karena Allah SWT.(OH) 

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default