Daerah

Kepala MTs Sultan Hasanuddin Gowa : Mulai Tahun Ajaran Dengan Semangat Dan Komitmen

Foto Kontributor
Onya Hatala

Kontributor

Senin, 14 Juli 2025
...

Bajeng (Kemenag Gowa). Menyambut awal Semester Ganjil Tahun Pelajaran 1447-1448 H/2025-2026 M, MTs Sultan Hasanuddin Gowa melaksanakan rapat koordinasi pada Ahad (13/7/2025) malam. 

Dalam kegiatan tersebut hadir Direktur PSH, Firmanullah AM dan Kepala Madrasah MTs Sultan Hasanuddin, Wahyuni Thahir, yang memberikan arahan dan menitip harapan kepada Ustadz-ah Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan. 

Rapat yang berjalan dan dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah, berfokus pada evaluasi pelaksanaan tahun pelajaran sebelumnya dan bagaimana meningkat kualitas pada tahun pelajaran yang baru. 

Secara khusus, Kepala Madrasah menitip pesan kepada warga madrasah MTs Sultan Hasanuddin. "Mari kita mulai tahun ajaran baru ini dengan penuh semangat dan dedikasi, serta berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang berkualitas bagi peserta didik kita, " terang Kamad. 

Pada Ahad pagi, para santri baru di Pesantren Sultan Hasanuddin Gowa pun mulai berdatangan. "Alhamdulillah kegiatan tersebut berjalan lancar sejak pagi hingga petang. Semoga para mujahid dan mujahidah yang mulai mondok hari ini diberi kesehatan, kebugaran, semangat dan senantiasa istiqomah dalam menjalani pendidikannya, " pungkasnya.(bah/OH) 

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default