Kepala MAN Pinrang, Ansyar Ikuti Rakernas KKMA

Kontributor

Surabaya, (Humas Pinrang) - Kepala MAN Pinrang Ansyar mengikuti Rapat Kerja Nasional dan Pengukuhan Pengurus Kelompok Kerja Madrasah Aliyah Plus Keterampilan se-Indonesia. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Surabaya yang berlangsung pada tanggal 29 Februari s.d 2 Maret 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kakanwil Kemenag Jawa Timur beserta seluruh Kepala MA se-Indonesia.
Dikonfirmasi usai pelaksanaan rapat tersebut, Kepala MAN Pinrang Ansyar berharap bahwa semoga MAN Pinrang jaya dan mandiri berprestasi.
"Alhamdulillah Video Profil MAN Pinrang mengawali (Pertama) Pemaparan Perkembangan MAN Plus Keterampilan se Indonesia dalam acara Rapat Kerja Nasional dan Pengukuhan Pengurus Kelompok Kerja Madrasah Aliyah Plus Keterampilan Se-Indonesia dengan tema "Transformasi & Digitalisasi Madrasah Menyongsong Era Distrupsi". Semoga MAN Pinrang semakin jaya dan mandiri berprestasi." Ungkapnya.
Ansyar menambahkan bahwa dengan predikat madrasah keterampilan selaku kamad beliau berusaha maksimal dalam mengembangkan madrasah.
"Dengan adanya Plus keterampilan, saya sebagai Kepala Madrasah dapat melaksanakan amanah secara maksimal terutama dalam salah satu tugas kepala madrasah yaitu Kewirausahaan". Tambahnya.
MAN Pinrang merupakan salah satu madrasah aliyah yang menjalankan pendidikan vocasi dengan melaksanakan pendidikan keterampilan pada bidang pengelasan dan tata busana. (Musakkir/HifdaLentera)