Kerja Tuntas Panitia Asessmen Madrasah MTsN 1 Bone

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Selasa, 23 April 2024 · 19:00 WIB
...

Watampone, (Humas Bone) – Untuk menyukseskan pelaksanaan  Asesmen Madrasah (AM) tahun pelajaran 2023/2024, Panitia AM MTsN 1 Bone dibawah koordinator Wakamad Akademik Jabbar dan Ketua Panitia AM Martang Azis bekerja tuntas demi kelancaran AM yang berlangsung sejak Senin 22  sampai 29 April 2024 mendatang.

 Kerja sama secara sinergis berhasil mengimplementasikan asessmen dengan lancar dan efisien selama dua pelaksanaan AM.  Saat dikonfirmasi, Martang Aziz menyampaikan bahwa kerja sama tim menjadi kunci utama dalam mencapai kesuksesan ini, "Komitmen dan dedikasi  panitia telah membawa kami melalui setiap tahap persiapan dengan baik," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Panitia, menekankan pentingnya koordinasi yang efektif dalam proses tersebut. "Komunikasi yang terbuka dan jelas antara anggota panitia memastikan bahwa setiap detail terpenuhi dengan baik," kata Asmar. Selain itu, Bendahara Panitia, menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan finansial yang diberikan oleh pihak madrasah. "Dukungan keuangan yang memadai dari madrasah memungkinkan panitia untuk melaksanakan tugas kami dengan lancar tanpa kendala finansial," ungkap Marwah.

Panitia AM  terdiri dari 14 anggota  mampu bekerja secara bersama-sama demi keberhasilan ujian. Keberhasilan ini juga tidak lepas dari arahan yang diberikan oleh Kepala MTsN 1 Bone Ambo Asse."Dalam melaksanakan tugas, kita harus menjaga semangat kerjasama dan komunikasi yang baik. Asessmen ini bukan hanya tentang evaluasi, tetapi juga tentang upaya kita dalam meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah ini. Saya percaya dengan kerja keras dan dedikasi kita, kita akan mencapai hasil yang memuaskan," pungkasnya.  (Pujiati/Amildayani/Ahdi).

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default