MAN 2 Kota Makassar Gelar Training Excellent Service Untuk GTK Dan Security Bersama BRI

Kontributor

Makassar (Kemenag Makassar ) -- MAN 2 Kota Makassar terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas layanan pendidikan dengan mengadakan pelatihan "Excellent Service" bagi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) serta petugas keamanan (security). Kegiatan ini berlangsung atas kerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan bertujuan untuk memperkuat profesionalisme serta meningkatkan kualitas pelayanan di lingkungan madrasah.
Pelatihan ini diadakan di Aula IT Center MAN 2 Kota Makassar dan dihadiri oleh Kepala Madrasah, Wakil Kepala Madrasah, GTK dan perwakilan dari BRI, serta seluruh peserta pelatihan.Kamis, 06 Marer 2024
Dalam sambutannya, Kepala MAN 2 Kota Makassar, Hj. Darmawati, menyampaikan bahwa peningkatan layanan yang prima sangat penting dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang nyaman dan profesional.
"Pelayanan yang baik adalah kunci utama dalam menciptakan suasana belajar yang kondusif. Dengan adanya pelatihan ini, kami berharap seluruh tenaga pendidik, kependidikan, dan petugas keamanan dapat memberikan layanan terbaik bagi siswa, orang tua, dan seluruh stakeholder madrasah," ujar beliau.
Perwakilan dari BRI, Amalia, yang bertindak sebagai pemateri utama, menyampaikan berbagai strategi dalam memberikan pelayanan yang unggul. Materi yang disampaikan meliputi teknik komunikasi yang efektif, etika dalam melayani, serta pentingnya menjaga citra lembaga melalui interaksi yang profesional dan ramah.
Para peserta pelatihan sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka tidak hanya mendapatkan teori tetapi juga berkesempatan untuk melakukan praktik langsung terkait pelayanan prima. Salah satu peserta, Hasnah, menyatakan bahwa pelatihan ini memberikan banyak wawasan baru yang dapat diterapkan dalam tugas sehari-hari.
Dengan adanya kerja sama ini, MAN 2 Kota Makassar berharap dapat terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan serta menciptakan budaya pelayanan yang unggul di lingkungan madrasah. Pelatihan ini diharapkan menjadi langkah awal menuju perubahan positif dalam memberikan layanan terbaik bagi seluruh warga madrasah. (humas/hsn)