MAN 2 Bone Gelar Buka Puasa Bersama

Kontributor

Tanete Riattang, (Humas Bone)- Hari ke 21 Ramadhan 1445 Hijriyah, tepatnya Senin, 01 April 2024 Masehi, Keluarga Besar MAN 2 Bone menggelar Buka Puasa Bersama. Kegiatan digelar dengan sederhana di halaman kantor MAN 2 Bone.
H. Muslimin, sampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran seluruh guru dan pegawai. Ia mengajak, disisa puasa yang tersisa 9 hari lagi, untuk memperbanyak ibadah kepada Allah SWT dan mengurangi perbuatan buruk sekecil apapun.
Hal yang sama disampaikan Hj. Nahidah. Guru sekaligus Pembina Tahfidz dan Tilawah MAN 2 Bone ini, didaulat membawakan ceramah singkat jelang buka puasa.
Dalam ceramahnya, Bu Aji sapaan akrabnya mengingatkan bahwa, momen Ramadhan harus dimanfaatkan seoptimal mungkin, usia tidak ada yang tau, mumpung diberi kesempatan oleh Allah SWT, "mari kita isi Ramadhan ini dengan memperbanyak ibadah", ucapnya mengajak.
Buka puasa dihadiri seluruh guru dan pegawai MAN 2 Bone.Selain itu, buka puasa juga diikuti pengurus Osim dan beberapa perwakilan alumin MAN 2 Bone. (Daud/Ayyub)