MTsN 1 Bone Gelar Buka Puasa Bersama

Kontributor

Watampone, (Kemenag Bone) – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meraih berkah Ramadhan, MTsN 1 Bone menggelar acara buka puasa bersama, Jumat (14/3/2025).
Acara ini dihadiri oleh Kasubag TU Kementerian Agama Kab. Bone, Komite dan Sekretaris Komite, Para Kepala KUA, Para Kepala MIN, MTsN, MAN yang ada di Kabupaten Bone, serta para orang tua siswa. Menghadirkan orang tua siswa merupakan bagian dari program kerja Wakamad Bidang Humas, karena salah satu tugasnya menjalin hubungan baik antara madrasah dengan orang tua siswa.
Tema yang diangkat adalah "Berkah: Bersama Eratkan Kebersamaan dan Amalkan Hikmah”. Tema ini mengajak kita untuk menjalin dan mempererat hubungan sosial antar sesama, yang sangat penting dalam membangun rasa persaudaraan. Dengan berbuka puasa bersama, hubungan antar individu semakin terjalin kuat dan harmonis. Acara diawali dengan penampilan memukau dari siswa pemenang Juara I Lomba Musabaqah Syarhil Qur’an (MSQ) yang diselenggarakan oleh SECTIVE SMA 13 Bone bulan Februari lalu. Ini menjadi momen spesial yang menggugah semangat peserta untuk terus berprestasi di bidang keagamaan. Dilanjutkan ceramah oleh Kasubag TU Kementerian Agama Kab. Bone, H. Ahmad Yani.
Kepala MTsN 1 Bone, H. Ambo Asse mengungkapkan pentingnya kebersamaan dan rasa syukur dalam menjalankan ibadah puasa. "Acara ini adalah bentuk silaturahmi yang diharapkan dapat mempererat hubungan antara keluarga besar madrasah dengan seluruh pihak yang terlibat," ujarnya
Sementara itu, Ketua Pelaksana acara, Muh. Taufik, juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk memperkuat ukhuwah islamiyah antar sesama, serta menjadi wadah untuk saling mendoakan agar kita semua senantiasa diberikan keberkahan.
Setelah berbuka dengan air putih dan es buah, lanjut shalat Maghrib berjamaah yang diimami oleh Guru MTsN 1 Bone, Darmawangsah, yang semakin memperdalam makna kebersamaan dan spiritualitas, kemudian para undangan lanjut makan menu utama di ruang kelas.
Semoga acara seperti ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, sebagai bagian dari tradisi yang mendukung pengembangan nilai-nilai kebaikan di MTsN 1 Bone. (St. Suaebah/Ahdi).