MTsN 1 Sinjai Siapkan Diri Menuju Akreditasi Perpustakaan

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Selasa, 05 September 2023
...

Lamatti Rilau, Sinjai Utara (Humas Sinjai) — Dalam rangka mempersiapkan Akreditasi Perpustakaan sekolah, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai berkunjung ke Madrasah Tsanawiyah (MTS) Negeri 1 Sinjai, Senin, (4/9/2023) untuk memberikan pembinaan terkait persiapan Akreditasi Perpustakaan.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai telah menunjuk beberapa sekolah/madrasah yang akan menjalani Akreditasi Perpustakaan. Sekolah-sekolah yang terpilih meliputi SDN 103 Bontompare, UPTD SMPN 7 Sinjai, UPTD SMPN 12 Sinjai, SDN 84 Sinjai, dan MTsN 1 Sinjai. MTsN 1 Sinjai menjadi satu-satunya Madrasah yang diusulkan di Kabupaten Sinjai untuk mengikuti proses akreditasi ini.

Khaeria Waris, Tim Perpustakaan Daerah yang berkunjung, memberikan apresiasi terhadap kondisi perpustakaan MTsN 1 Sinjai, menyebutnya sudah bagus, dan hanya perlu beberapa pembenahan administrasi untuk memenuhi standar yang ditetapkan dalam proses akreditasi.

Sementara Nurlaelah, Kepala Perpustakaan MTsN 1 Sinjai sangat berharap bahwa dalam proses akreditasi nanti, perpustakaan mereka dapat meraih predikat yang terbaik. Dia menyadari bahwa ini memerlukan upaya maksimal dan kolaborasi dari seluruh tim perpustakaan.

Akreditasi Perpustakaan memiliki tujuan yang jelas, yaitu untuk meningkatkan kepercayaan pemustaka terhadap kinerja perpustakaan dan memastikan konsistensi dalam kualitas kegiatan perpustakaan. Upaya ini tidak hanya akan memberikan manfaat bagi sekolah dan perpustakaan itu sendiri tetapi juga untuk pemustaka, termasuk siswa dan guru, yang akan merasakan dampak positif dari peningkatan mutu layanan perpustakaan. Semoga upaya persiapan akreditasi ini berjalan lancar dan berhasil memajukan perpustakaan MTsN 1 Sinjai serta pendidikan di Kabupaten Sinjai secara keseluruhan. (YA)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default