Optimalkan Kualitas Pendidikan Melalui Pendampingan Supervisi Akademik

Kontributor

Parepare, (Kemenag Parepare) - Pendidikan adalah kunci utama dalam membentuk masa depan generasi muda. Oleh karena itu, peran pendidik sangatlah vital dalam mencetak calon pemimpin dan inovator masa depan. Untuk memastikan kualitas pendidikan yang optimal, supervisi akademik menjadi suatu langkah penting yang harus diambil oleh kepala satuan pendidikan.
Dalam pelaksanaan supervisi akademik,
pengawas madrasah turun langsung ke madrasah binaan mendampingi kepala madrasah
melakukan pendampingan dalam pelaksanaan supervisi akademik. Seperti halnya
yang dilakukan Pengawas Madrasah, Ismail yang melakukan pendampingan dengan
mengunjungi setiap madrasah binaan yang dimulai pada bulan Februari sampai
dengan April 2025.
“Terdapat sepuluh madrasah binaan
kami, terdiri 6 RA yakni Hafidziyah, Ashabul Kahfi, Umdi Lapadde Mas, Umdi
Taqwa, dan Umdi Kampung Baru, dan 4 MI yaitu MI DDI Kampung Baru, DDI Taqwa,
Ashabul Kahfi dan Al Mustaqim,”jelasnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan
mengenai perangkat administrasi pembelajaran yang wajib disiapkan guru dalam
pendampingan supervisi akademik yakni Kalender Pendidikan, Program Tahunan,
Program semester, Pemanfaatan Hasil Asesmen Diagnostik, Alur Tujuan
Pembelajaran, Modul Ajar, Bahan Ajar/Buku Guru dan Buku Siswa, Jadwal
Pelajaran.
Para kepala madrasah menyampaikan
rasa syukur dengan adanya pendampingan ini. Mereka merasa sangat terbantu
dengan kehadiran pengawas mendampingi mereka dalam pelaksanaan supervisi.
“Dengan adanya pendampingan ini,
kami dapat mengetahui kemampuan guru-guru di madrasah dalam hal admnistrasi
pembelajaran,”ujar Muh. Yusuf, Kepala MI DDI Taqwa.
Senada juga yang disampaikan Kepala
RA UMDI Taqwa Herlina. “Dengan adanya pendampingan supervisi adamnistrasi
pembelajaran sangat membantu kepala RA dalam membimbing guru dalam melengkapi
administrasi,”ujarnya.
Pengawas Madrasah, Ismail
mengungkapkan dari hasil pendampingan supervisi 80 % perangkat pembelajaran
guru sudah lengkap dan 20 % masih perlu dilengkapi.(Ismail/Wn)