Daerah

PAI KUA Paleteang Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektor Di Puskesmas Sulili

Foto Kontributor
WAHYUDDIN

Kontributor

Sabtu, 20 September 2025
...

Paleteang, (Kemenag Pinrang) – Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Paleteang, Ismail, turut ambil bagian dalam kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor yang diselenggarakan di Puskesmas Sulili, Kecamatan Paleteang, Kamis (18/9/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Puskesmas Sulili, H. Muslimin, dan dihadiri berbagai unsur lintas sektor, mulai dari pemerintah kecamatan, tenaga kesehatan, tokoh agama, hingga tokoh masyarakat.

Dalam pertemuan tersebut, para peserta membahas berbagai strategi untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Salah satu poin penting adalah bagaimana penyuluh agama dapat berperan memberikan edukasi keagamaan yang selaras dengan program kesehatan.

“Penyuluh agama tidak hanya bertugas di ranah ibadah, tetapi juga bisa bersinergi dengan sektor kesehatan dalam memberikan pencerahan kepada masyarakat. Dengan begitu, jasmani dan rohani masyarakat bisa terjaga secara seimbang,” ujar Ismail.

Kehadiran PAI KUA Paleteang di forum lintas sektor ini diharapkan mampu memperkuat kolaborasi antarinstansi, sehingga pelayanan kesehatan di Kecamatan Paleteang tidak hanya fokus pada fisik, tetapi juga memperhatikan aspek spiritual masyarakat. (Ismail)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default