Pokjawas Madrasah Kemenag Gowa Dukung Implementasi KBC Dan Digitalisasi Pendidikan
Kontributor
Makassar (Kemenag Gowa). Rapat koordinasi Kelompok Kerja Pengawas Madrasah Kementerian Agama kabupaten Gowa menusung tema, Transformasi Pengawas Madrasah dalam Mendukung Implementasi Kurikulum Berbasis Cinta dan Digitalisasi Pendidikan, digelar di Hotel Ramedoo, Senin (6/10/2025).
Rakor yang digelar Pokjawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa itu dirangkaikan dengan Diseminasi Kurikulum Berbasis Cinta oleh Sekjen Pokjawas Nasional, Syamsuddin Rasyid dan ketua Pokjawas Provinsi Sulsel, Azis Masang. Keduanya menjadi narasumber dalam kegiatan yang diikuti 22 Pengawas Madrasah itu.
Saifuddin Hanafi selaku ketua Pokjawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tantangan dan kebutuhan pengawas madrasah dalam mengimplementasikan Kurikulum Berbasis Cinta dan digitalisasi Pendidikan.
Dijelaskan, Kurikulum Berbasis Cinta (KBC) adalah pendekatan pendidikan yang memprioritaskan pengembangan karakter, empati dan kasih sayang dalam pembelajaran. Tujuannya adalah menciptakan lingkungan belajar yang positif, inklusif dan mendukung pertumbuhan holistik siswa. "Saat ini terjadi defisit cinta sehingga lahir Kurikulum Berbasis Cinta tersebut," ucap Saifuddin.
Lebih lanjut, Syamsuddin Rasyid menyampaikan bahwa dalam Kurikulum Cinta ada model pendidikan yang menghadirkan hati dan jiwa untuk melakukan proses pendidikan. "Kita memasuki era dimana terjadi defisit cinta pada manusia dan kondisi sekarang banyak kejahatan yang merusak alam," tambahnya.
Senada yang disampaikan Sekjen Pokjawasnas, Asiz Masang menerangkan bahwa KBC adalah sebuah pendekatan dalam proses pembelajaran yang mengedepankan sikap empati, kasih sayang dan welas wasih, kurikulum cinta ini diharapkan tertuang dalam proses pembelajaran dengan cara menghadirkan roh cinta dan kasih sayang dalam PBM.
Dengan demikian kasih sayang, empati dan welas wasih Adalah roh kurikulum cinta untuk membangun hubungan yang harmanos dan saling mendukung dengan orang lain.(Fia/OH)