Ramadan Berbagi, PD IPARI Gowa Bersama DMI Serahkan Alat Kebersihan

Kontributor

Sungguminasa (Kemenag Gowa) -- Ramadhan merupakan bulan mulia, bulan yang selalu dinantikan oleh umat Islam. Hal ini karena banyak aktifitas yang Allah SWT janjikan dengan pahala yang berlipat ganda, sehingga untuk meraih derajat ketaqwaan sebagaimana target puasa Ramadhan.
Segala bentuk ibadah dilakukan secara masif, termasuk bersedekah atau berbagi banyak dilakukan dan ditunaikan tidak hanya dilakukan secara perorangan namun lembaga-lembaga keagamaan pun tidak ketinggalan berbagi. Hal itu dijelaskan Masniati, ketua IPARI Kabupaten Gowa saat bersama Dewan Mesjid Indonesia (DMI) menyerahkan alat kebersihan pada beberapa mesjid di Kabupaten Gowa, Senin, (3/3/2025).
Dijelaskan, DMI pusat sebagai lembaga berhimpunnya masjid-masjid Indonesia dalam bulan Ramadhan ini berbagi alat-alat kebersihan untuk masjid di Indonesia termasuk Sulawesi Selatan, tepatnya di Gowa melalui PD IPARI Kabupaten Gowa.
PD IPARI Gowa dibawah bimbingan Kasi Bimas Islam, Tajuddin, turun langsung menyambangi masjid-masjid di beberapa kecamatan. Adapun masjid-masjid yang sempat dikunjungi adalah masjid Nurul Izza Pallangga, Masjid Nur Yasin Pallangga, Masjid Al-Amanah Kemenag Gowa.
Selain itu 2 masjid di Bontomarannu, 2 masjid di Parangloe serta 2 masjid di Somba Opu serta 1 masjid di Manuju yang akan segera di bagikan oleh penyuluh yang bertugas di kecamatan tersebut.
"Kegiatan berbagi alat kebersihan merupakan salah satu wujud program masjid ramah lingkungan, menciptakan lingkungan masjid yang bersih dan nyaman bagi jamaah yang setiap hari sampai malam berdatangan untuk menunaikan ibadah di bulan Ramadhan," tutur Masniati yang juga adalah Penyuluh Agama Islam KUA Somba Opu.(niamas/OH)