Semangat Berinovasi Digital, Siswa MAN Insan Cendekia Gowa Jalani UM 2025

Kontributor

Parangloe (Kemenag Sulsel). Suasana penuh semangat dan fokus terasa di MAN Insan Cendekia Gowa, Senin (10/3/2025). Pasalnya, ratusan siswa kelas XII secara resmi memulai Ujian Madrasah (UM) Tahun 2025, yang akan berlangsung dari 10 Maret hingga 19 Maret 2025. Ujian ini menjadi salah satu momen penting dalam perjalanan akademik mereka sebelum melangkah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
Di bawah kepemimpinan Burhanuddin, madrasah ini terus berinovasi dengan menerapkan CBT (Computer-Based Test) online menggunakan platform Quipper School Premium. Dengan sistem digital ini, para siswa dapat mengerjakan ujian secara lebih efisien, akurat, dan berbasis teknologi terkini.
Kepala Madrasah, Burhanuddin, menyampaikan bahwa penerapan CBT ini merupakan langkah maju dalam meningkatkan mutu pendidikan di madrasah. "Kami ingin membiasakan siswa dengan ekosistem digital yang lebih modern, efisien, dan transparan. Dengan ujian berbasis komputer, kami memastikan proses evaluasi berlangsung lebih objektif dan minim kesalahan teknis," jelasnya.
Senada dengan itu, Muh. Fadhil Ilham, selaku ketua panita juga mengapresiasi CBT yang berkolaborasi dengan Quipper. Hal ini semakin menyajikan variasi dan inovasi dalam vibes ujiannya.
Para siswa pun menyambut ujian ini dengan penuh kesiapan. Mereka telah melakukan berbagai persiapan, mulai dari pendalaman materi, simulasi ujian, hingga bimbingan intensif dari para guru.
Salah satu peserta ujian, Yahdilil Haq, mengungkapkan, "UM ini sangat menantang, dengan 3 tipe soal berbeda dipadu dengan sistem CBT. Kami lebih nyaman karena bisa langsung melihat hasil sementara dan tidak perlu khawatir dengan kesalahan teknis seperti tulisan yang sulit dibaca, " terangnya.
MAN IC Gowa sudah menerapkan sistem CBT dalam beberapa tahun terakhir, baik untuk asesmen sumatif, asesmen harian, maupun asesmen madrasah dengan menggandeng Quipper Indonesia.
Dengan tekad dan persiapan yang matang, Ujian Madrasah 2025 di MAN Insan Cendekia Gowa diharapkan berlangsung dengan lancar dan sukses. Semoga para siswa dapat memberikan yang terbaik dan mencapai hasil yang membanggakan.(Din/OH)