Daerah

Siswa SD Tampil Memukau Di Pertandingan Futsal MTsN 1 Sidrap Cup XX Tahun 2025

Foto Kontributor
Andi Husna

Kontributor

Kamis, 24 April 2025
...

Baranti ( Kemenag Sidrap ) -Memasuki hari ke-3 MTs Negeri 1 Sidenreng Rappang Cup XX. Ada banyak lomba olahraga, kesenian, bahasa, dan keagamaan yang diikuti oleh siswa-siswa SD dari berbagai sekolah. Rabu 23 April 2025.

Kamad MTsN 1 Sidrap .Muh. Nasir ., menyatakan Tujuan MTsN Cup ini adalah "untuk menyalurkan minat atau bakat peserta didik SD serta untuk memperkenalkan tentang MTsN 1 Sidenreng Rappang lebih dalam. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan sportivitas dan prestasi para peserta didik". Ucapnya.

Pertandingan futsal menjadi salah satu acara yang paling dinantikan dalam MTsN Cup ini. Pada hari ini, terdapat beberapa pertandingan futsal yang diikuti oleh siswa-siswa SD dari berbagai sekolah.

Panitia MTsN 1 Sidrap melaporkan Pertandingan pertama antara SD  8 Baranti vs SD 5 Baranti dimenangkan oleh SD 5 Baranti dengan skor 3:0. Pertandingan kedua antara SD  7 Baranti vs  SD 6 Baranti dimenangkan oleh SD 6 Baranti. Pertandingan ketiga antara SD 6 Benteng vs SD 93 Pinrang dimenangkan oleh SD 6 Benteng dengan skor 3:1. Dan terakhir, pertandingan antara SD 91 Pinrang vs SD 3 Tonrong dimenangkan oleh SD 91 Pinrang.

Pertandingan futsal ini berlangsung dengan seru dan menarik. Siswa-siswa SD menunjukkan kemampuan dan bakat mereka dalam bermain futsal. Panitia dan guru-guru juga sangat antusias dalam mendukung kegiatan ini.

Setelah semua pertandingan selesai, panitia membersihkan lapangan olahraga mulai dari lapangan futsal, voli, takraw, dan tenis meja. Setelah bersih, semua orang pun pulang ke rumah masing-masing dengan gembira dan semangat.

Dengan demikian, MTsN Cup XX diharapkan dapat menjadi ajang yang bermanfaat bagi siswa-siswa SD untuk meningkatkan bakat dan prestasi mereka. Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan sportivitas dan kerjasama antar sekolah.(san9/ah)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default