Siswa Tahfidz MTsN 3 Bone Gelar Khatam Al Qur'an Menjelang Buka Puasa

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Jumat, 05 April 2024 · 07:35 WIB
...

Lippujange, ( Humas Bone ) - Di Masjid H.Abd Karim para siswa Tahfidz MTsN 3 Bone menyelenggarakan acara Khatam Al Qur'an menjelang buka puasa. Kamis,(4/4/2024)

Kegiatan ini telah menjadi bagian rutinitas mereka dalam menyambut bulan suci Ramadan. Kepala Sekolah, Alimin, menyoroti semangat keagamaan yang tinggi dari siswa-siswi tersebut, menyatakan perlunya menjaga dan meningkatkan semangat ini sebagai bagian dari pembentukan karakter yang berlandaskan nilai-nilai keagamaan.

Jumriani, pembina pondok, menegaskan bahwa Hatam Al Qur'an menjadi klimaks dari rutinitas harian siswa dalam membaca Al-Qur'an. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah agar siswa-siswi memperoleh keberkahan dari pengetahuan yang mereka peroleh di sekolah.(Jum/Ahdi)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default