Solihin Langitkan Doa Di Peringatan Harlah Ke-19 Parigi

Kontributor

Parigi (Kemenag Gowa) -- Bertepatan dengan bulan penuh berkah, bulan yang sangat mulia yakni bulan suci ramadhan terlaksana peringatan Hari Ulang Tahun Kecamatan Parigi ke-19 tahun, Ahad (23/3/2025)
Acara dikemas sederhana namun sarat makna dan kekeluargaan diantara seluruh warga masyarakat Parigi yang hadir membersamai kegiatan, seperti yg terlihat di Masjid Besar Nurussalam Sampeang Desa Majannang Kec. Parigi.
Zikir dan Doa sebagai awal pembuka yang dipimpin oleh Penyuluh Agama Islam, Muh. Ali. Semua hadirin larut dan terbuai dengan lantunan zikir yang dibacakan.
Doa dipimpin oleh Kepala KUA Parigi, Solihin. Adapun kutipan doanya sebagai berikut : "Ya Allah Ya Qadhiyal Hajat, telah 19 tahun negeri kami Kecamatan Parigi ini berdiri. Ya Allah, telah begitu banyak perubahan dan kemudahan yang kami rasakan, kami menyadari apa yang kami dapatkan pada hari ini adalah anugerah sekaligus amanah yang Engkau berikan kepada kami.
Untuk itu Ya Allah kabulkanlah kiranya segala kebutuhan kami, agar kami dapat mewujudkan Kecamatan Parigi ini menjadi sebuah negeri yang agamis, bukan saja pada semboyan dan slogan Ya Allah, tapi mengurat nadi dan mendarah daging pada sikap dan perbuatan kami".
Solihin juga meminta agar masyarakat Parigi diberikan ketentraman dan kemakmuran, turun berkah dan hidayah Allah, dijauhkan dari bencana dan mara bahaya serta menjadi masyarakat yang Baldatun Toyyibatun Warobbun Ghofur.
Seluruh pemangku jabatan hadir, diantaranya Camat dan Sekcam Parigi, Unsur Tripika Kecamatan, Kepala KUA beserta Staf, Kapus dan Staf, Koordinator PP dan KB, para Kades, Dusun, RT/RW, Majelis Taklim se-Kecamatan Parigi serta hadir pula Anggota Dewan Provinsi Sulawesi Selatan, Kamaruddin Samad, S.Ag selaku putra daerah Parigi, turut hadir pula mantan Camat Parigi.
Dalam sambutannya, Camat Parigi, Abd. Latif Has, mengapresiasi kegiatan Harlah tersebut dan mengajak seluruh warganya untuk terus bekerja dan berkolaborasi dengan pemerintah kecamatan.
"Tanpa partisipasi dari kita semua mustahil acara ini dapat berjalan dengan baik, " ucap Camat Parigi.
Ditambahkannya, bangsa yang besar adalah bangsa yang tau sejarahnya. "Jadi kalo mauki hebat maka kenali sejarah lahirnya Kec. Parigi," tukas Latif.
Acara Harlah Parigi ditutup dengan paparan singkat lahirnya Parigi, yang dibawakan oleh Andi Hairil Muin Patta Ola dengan begitu detail dan terperinci. (SOL/OH)