Syifa Syauqiah Taufiq Wakili Kafilah Enrekang, Tampil Perdana Di STQH XXIII Sulsel

Kontributor

Luwu Utara, Kemenag Enrekang – Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) XXIII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2025 resmi digelar di Kabupaten Luwu Utara. Dalam ajang bergengsi ini, Syifa Syauqiah Taufiq, peserta dari Kafilah Kabupaten Enrekang, tampil sebagai penampil pertama pada cabang Hifdzil Al-Qur’an dan Tilawah (1 Juz) kategori puteri. Senin, (14/04/2025).
Dengan nomor peserta H1, Syifa menunjukkan performa yang memukau. Sebelum tampil, ia telah melalui proses persiapan yang panjang dan penuh kesungguhan. Saat melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an, Syifa tampil khidmat dan khusyuk, menyentuh hati para juri dan penonton yang hadir di lokasi.
Pada babak penyisihan ini, Syifa membacakan maqra hifzil 1 Juz dimulai dari Surah Al-An’aam ayat 151 dan sambung ayat dari Surah Al-Baqarah ayat 65. Meski menjadi penampil pertama dengan tingkat persaingan yang sangat tinggi, Syifa mampu menyelesaikan penampilannya dengan penuh semangat dan ketenangan.
Usai tampil, Syifa mengungkapkan rasa leganya karena telah memberikan yang terbaik. “Hasil akhir memang penting, tapi yang terpenting adalah saya telah tampil maksimal dan membawa nama baik kafilah Enrekang,” ujarnya.
STQH XXIII ini bukan hanya menjadi ajang unjuk kemampuan tilawah dan hafalan Al-Qur’an, namun juga sarana mempererat ukhuwah serta meningkatkan semangat generasi muda dalam memperdalam ilmu agama dan memahami isi kandungan Al-Qur’an secara lebih mendalam. (cut/asm)