Tingkatkan Pelayanan, KUA Barombong Siapkan Fasilitas Untuk Difabel

Kontributor

Barombong (Kemenag Sulsel). Kepala KUA Barombong berkomitmen mendukung program peningkatan layanan masyarakat yang dicanangkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa melalaui Program PANGADAKKANG.
Dimana semua satker dan unit kerja diminta dapat melayani masyarakat dengan baik termasuk masyarakat yang memiliki kebutuhan khusus (disabilitas).
Olehnya itu, Kepala KUA Barombong, Beni Susanto bersama staf berupaya menyiapkan fasilitas untuk disabiltas, yaitu jalur khusus dan kursi roda.
"Fasilitas yang disiapkan merupakan bentuk perhatian kami dalam peningkatan layanan, agar masyarakat dapat terlayani kebutuhannya di KUA," jelas Beni.
Terbukti pada hari Rabu (26/03/2025) KUA Barombong kedatangan Pengurus Masjid Al Ikhlas Kelurahan Benteng Sombaopu, tamu yang berkebutuhan khusus untuk berkonsultasi dalam pengurusan Sertifikasi Tanah Wakaf Gratis yang menjadi kontrak kerjasama Kementerian Agama RI dengan Kementerian ATR.
Kehadirannya dilayani dengan baik oleh KUA Barombong. Layanan yang ramah disabilitas merupakan cerminan dari sistem layanan pemerintahan yang inklusif. Inklusif dalam arti bahwa layanan yang diberikan KUA dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat, termasuk masyarakat yang menyandang disabilitas.(Bens/OH)