Buka Rakor Kehumasan, Ini Yang Disampaikan Kakanwil

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Inmas Parepare) – Inmas Kementerian Agama sebagai Inmas Pemerintah merupakan corong dan sumber informasi yang dapat menentukan baik buruknya citra institusi Kementerian Agama. Sebagai sumber informasi, Inmas sebaiknya meemberikan informasi tentang kinerja dan program kerja dari institusi kita Kementerian Agama.

 Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulsel, H. Abd. Wahid Thahir saat membuka Rakor Kehumasan dihadapan 40 Pengelola Kehumasan dan Kontributor Kab/Kota se-Sulsel, Selasa (24/4/2018).

“Pengelola Inmas harus menguasai IT karena semua informasi yang masuk harus melalui IT dalam menghadapi perkembangan teknologi, jika kita menunggu informasi secara manual maka kita akan ketinggalan’, lanjutnya.

Sesuai dengan tema “Abadikan Momen Ikhlas Mewujudkan Citra Kemenag”, Kakanwil mengharapkan para Pengelola Inmas agar cerdas melihat momen dan jangan melewatkan momen agar semua informasi yang bisa mengangkat citra baik Kementerian Agama bisa diangkat. Pengelola Inmas juga harus cerdas menangkap kebutuhan masyarakat terkait informasi yang lagi viral di media.                                                                                

Yang tidak kalah pentingnya, dia mengingatkan perlunya menjalin kerjasama dan menjaga hubungan baik dengan berbagai awak media, baik media cetak maupun media on line. “Dengan adanya koordinasi yang baik dengan wartawan, maka kita bisa bersinergi dalam mempublikasikan informasi tentang instansi kita. Hal ini juga bisa mengontrol berita tersebut sebelum diangkat di media”, lanjutnya.

Terakhir Kakanwil mengingatkan untuk tidak takut berhadapan dengan pimpinan jika ada yang dibutuhkan dan mau dikomunikasikan terkait perbaikan informasi kita ke depan.(nb)

 

 

 

 


Daerah LAINNYA