DUA PEJABAT KEMENAG PAREPARE HADIRI MALAM APRESIASI 10 TAHUN PENGABDIAN SYL

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Humas Parepare) - Bertempat di Baruga Karaeng Pattingalloang, Rumah Jabatan Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan berlangsung acara Malam Apresiasi 10 Tahun Pengabdian, Dr. H. Syahrul Yasin Limpo, SH., M.Si., M.H., Sabtu (7/4/ 2018)

Acara ini diselenggarakan oleh Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Sulawesi Selatan bersama Pengurus FKUB Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan

Menurut Ketua FKUB Provinsi Sulawesi Selatan, H. Abd. Rahim Yunus, bahwa apresiasi ini diberikan kepada Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan yang juga dikenal dengan sapaan Sang Komandan karena keberhasilannya dalam membina hubungan baik dengan semua lapisan masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya para tokoh dan penganut agama yang ada di Sulawesi Selatan sehingga kehidupan bermasyarakat berjalan aman, tertib, rukun dan damai.

Dalam sambutannya, SYL yang mengakhiri jabatannya pada tanggal 8 April 2018 sangat terharu, bahagia, dan bersyukur atas inisiatif dari Pengurus FKUB Provinsi Sulawesi Selatan dan jajarannya melaksanakan acara tersebut.

SYL mengakui bahwa dirinya sebagai seorang Gubernur tidak akan mungkin sukses dalam menjalankan amanah tersebut selama 10 tahun tanpa dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Sulawesi Selatan khususnya para pemuka agama yang senantiasa bersatu padu dalam kebersamaan mengawal dan mengawasi proses pelaksanaan pemerintahan di Sulawesi Selatan.

SYL menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh jajaran Pengurus FKUB Provinsi Sulawesi Selatan serta permohonan maaf kalau selama menjadi Gubernur ada hal-hal yang tidak berkenan. SYL berharap, sekalipun tidak lagi menjadi Gubernur, tetap terjalin hubungan komunikasi dan silaturahim dengan baik.

Acara malam apresiasi diikuti sekitar 250 orang, terdiri dari Pengurus FKUB Provinsi Sulawesi Selatan, Pengurus FKUB Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan dan perwakilan Majelis Agama Islam, Protestan, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu.

Adapun undangan dari Kota Parepare terdiri dari Pengurus FKUB Kota Parepare, di antaranya H. Moh. Djunaid AR. (Ketua FKUB), H. Muh. Amin Iskandar (Sekretaris FKUB yang juga Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kota Parepare) yang didampingi oleh Kepala Kesbangpol, Mustafa.

Hadir juga dalam acara tersebut Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Parepare, KH. Abd. Halim K., bersama Sekretaris MUI Kota Parepare, Muhammad Idris Usman yang juga Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kota Parepare. (miu/nb/arf)

 


Daerah LAINNYA