FKUB Melaksanakan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama Intern Umat Islam

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene (Humas Sidrap) - dalam rangka pembinaan umat beragam di Kabupaten Sidenreng Rappang, Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kab. Sidrap menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama di kalangan Intern Umat Islam.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang dengan dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang Drs. H. Kaharuddin Aras, M.Ag., Kapolres Sidrap AKBP Witarsa Aji,SIK,SH.,MH, Kabag Kesbangpol Sidrap Drs. H. Makmur, Ketua FKUB Drs. H. Akhyaruddin Hakim, M.A.P

Menurut Sekretaris FKUB Sidrap H. Muhammad Syairin,S.Ag.,MA yang merupakan Penyelenggara Syari’ah pada Kantor Kementerian Agama mengatakan bahwa acara ini diselenggarakan sebagai wujud program dari FKUB yang mana sebelumnya telah dilakukan pembinaan terhadap umat Hindu dan Kristen. Peserta yang hadir sebanyak 75 Orang terdiri dari  Pengurus DMI, BKPRMI, Ormas Islam.

Kaharuddin Aras dalam pemaparannya mengatakan bahwa pembinaan yang dilakukan selama ini untuk mencegah terjadinya gesekan yang bisa mengakibatkan konflik. Kita patuh bersyukur bahwa Sidrap sampai saat ini selalu menjaga kerukunan dan kedamaian antar umat beragama. Sementara kebijakan Kementerian Agama terhadap kerukunan sudah ada sejak Bapak Alamsyah sebagai Menteri Agama dengan menciptakan TRI KERUKUNAN.

Sementara Kapolres Sidrap menyampaikan akan bahaya pengaruh Narkoba yang sudah merajalelah di daerah ini, sehingga diharapkan tokoh masyarakat dan tokoh agama menyampaikan kepada masyarakat akan bahaya narkoba. Beliau berpesan agar menyampaikan dan melaporkan jika mengetahui pelaku  yang terlibat dalam pengedaraan Narkoba.(andina)

 


Daerah LAINNYA