Ini Agenda Ramah Tamah HAB Kemenag Soppeng

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng, (Humas) – Mengakhiri rangkaian peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia yang ke-72, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng akan menggelar kegiatan ramah tamah dipusatkan di Baruga Rumah Jabatan Bupati Soppeng pada hari Jumat, 19 Januari 2018.

Acara ramah tamah ini sedianya dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Soppeng, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se Sulawesi Selatan, Anggota Forkopimda Soppeng, Purnabakti Kepala Kantor Departemen Agama Kabupaten Soppeng, serta para pimpinan OPD Lingkup Pemkab. Soppeng.

H-2 acara, berbagai persiapan telah dirampungkan oleh panitia pelaksana mulai dari pendistribusian undangan, kelengkapan sarana dan prasarana, termasuk menyiapkan akomodasi untuk para tamu undangan luar daerah.

Ketua panitia, H.Alibe saat ditemui Humas Kemenag Soppeng mengatakan bahwa sampai saat ini persiapan telah rampung 97 persen, sisa teknis pelaksanaan yang perlu dimantapkan melalui geladi bersih.

“Persiapan telah rampung 97 persen, persoalan teknisnya akan lebih dimantapkan lagi melalui geladi bersih dengan menghadirkan seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan ini” ujarnya, Rabu (17/1).

Kegiatan ramah tamah HAB ke-72 ini juga akan dirangkaikan dengan penyematan tanda kehormatan satyalancana karya satya 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun kepada sejumlah abdi negara dalam lingkup Kementerian Agama Kabupaten Soppeng, penganugerahan “Kemenag Award” kepada Bupati Soppeng, penyerahan cinderamata kepada para Purnabakti Ka.Kandepag Soppeng, penyerahan buku tabungan haji kepada para siswa/guru/ASN berprestasi oleh Pimpinan BRI Cabang Soppeng, serta pemberian penghargaan kepada ASN dan Non ASN Kemenag Teladan Tahun 2017.

Acara akan dimulai pukul 07.30 sampai 11.00 Wita. (afr/arf)


Daerah LAINNYA