Kasubbag TU Buka Kegiatan LKS MAN 2 Kota Parepare

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Parepare Humas) – Pembekalan keterampilan bagi siswa dilingkungan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare senantiasa terus digalakkan dari berbagai macam jenis dan bentuk seperti halnya dalam hal kepemimpinan yang sekarang sedang berlangsung di bulan Ramadan 1439 H, acara ini dibuka oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Parepare dalam hal diwakili oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU), Drs. H. Muh. Amin, MA yang berlangsung pada hari Selasa, 05 Juni 2018 di aula lantai 2 MAN 2 Kota Parepare. 

Latihan Dasar Kepemimpinan (LKS) ini dimotori oleh para Alumni MAN 2 Kota Parepare yang tergabung dalam organisasi Gerakan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa MAN 2 Parepare (GALAKSI M2P) angkatan ke 24 tahun 2018 diikuti oleh peserta sebanyak 70 orang yang tergabung dari siswa kelas X dan kelas XI dan akan berlangsung dari tanggal 05 s.d 10 Juni 2018.

Kasubbag TU H. Muh Amin dalam sambutannya menyatakan kegiatan semacam ini sangat bermamfaat bagi siswa karena pengetahuan tentang dasar kepemimpinan dan semacamnya tidak diajarkan pada pembelajaran formal, sehingga siswa yang mengikuti kegiatan ini beruntung, karena mendapatkan bekal dalam mengembangkan dirinya ditengah masyarakat nantinya maupun pada saat lanjut diperguruan tinggi yakni sudah memiliki dasar-dasar tentang menejemen organisasi dan memahami visi misi kedepan sebagai calon pemimpin.

Sementara itu, Kepala MAN 2 Kota Parepare yang tidak sempat hadir kerana mengikuti kegiatan penting di Jakarta diwakili oleh Wakamad Kesiswaan, Irham, S.Pd., MPd. menyampaikan bahwa kegiatan LKS ini merupakan agenda tahunan saat bulan Ramadan dengan berkerja sama dengan anggota GALAKSI M2P. Kegiatan inipun dimaksudkan agar para siswa dapat lebih meningkatkan kompetensinya dibidang keterampilan kepemimpiminan, untuk itu kami persilahkan bagi siswa yang berminat untuk menjadi peserta dengan persyaratan siap mengikuti semua agenda kegaiatan sampai akhir untuk itu dibuktikan surat keterangan dari pihak orang tua. Irham lebih lanjut menambahkan bahwa pembiayaan kegiatan ini atas dasar swadaya partisipasi dari pihak guru guru MAN 2 Parepare. (fdf/umy/arf)


Daerah LAINNYA