KUA dan Polsek Amali Bersama Masyarakat Gelar Kerja Bakti di Masjid Syuhada Taretta

Amali (Humas-Bone) - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Amali bekerja sama dengan Polsek Amali dan tokoh masyarakat setempat melaksanakan kegiatan bakti sosial . Kegiatan ini berlangsung di sekitar pelataran Masjid Syuhada, Kelurahan Mampotu. (Jumat, 7/6/2024)

Kegiatan bakti sosial ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga dan meningkatkan kebersihan serta kenyamanan lingkungan sekitar Masjid Syuhada Taretta. Dalam kerja bakti tersebut, berbagai elemen masyarakat turut berpartisipasi, termasuk  dari Instansi KUA Kecamatan Amali,  Polsek Amali, dan tokoh masyarakat sekitaran Kelurahan Mampotu

Sejak pagi hari, para peserta sudah mulai berkumpul di pelataran masjid dengan semangat gotong royong. Mereka membersihkan halaman masjid, merapikan tanaman, serta membuang sampah yang ada di sekitar area tersebut. Kerja bakti ini mendapat sambutan positif dari warga setempat, yang turut serta membantu serta menyediakan makanan dan minuman untuk para peserta.

Kepala KUA Kecamatan Amali dalam hal ini diwakili oleh Amirullah menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan, tetapi juga sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan upaya memperkuat sinergi antara berbagai pihak. “Kami berharap kegiatan seperti ini dapat rutin dilaksanakan, sehingga tercipta lingkungan yang bersih, nyaman, dan harmonis,” ujar Amirullah

Dengan adanya kerja bakti ini, diharapkan Masjid Syuhada dan sekitarnya menjadi lebih bersih dan nyaman, serta semakin mempererat rasa kebersamaan dan kekeluargaan antar warga di Kecamatan Amali.(rahmat/ahdi)


Daerah LAINNYA