Peninjauan Lokasi Baru Kantor KUA Kec. Watang Sidenreng

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Empagae, (Humas Sidrap) – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Watang Sidenreng yang merupakan ujung tombak Kementerian Agama yang ada di Kecamatan. KUA tersebut diharapkan mendapatkan bantuan Surat Berharga Syari’at Negara (SBSN) untuk Pembangunan KUA di Lokasi Baru.

Plh. Kakan Kemenag Sidrap DR. H. Muh. Rasbi, SE.,MM yang merupakan Kabid PAIS Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan didampingi Kasubag TU H. Abdul Gaffar, S.Ag.,MA., Kepala KUA Kecamatan Watang Sidenreng H. Mustafa, S.Ag meninjau langsung lokasi baru KUA Watang Sidenreng yang terletak di Lingkungan II (Lompoe) Kelurahan Empagae.

Kepala KUA Watang Sidenreng (H. Mustafa) mengatakan bahwa kami sangat bersyukur dengan adanya lokasi ini. Tanah ini merupakan wakaf dari keluarga besar Almarhum H. Langka. H. Mustafa mengucapkan banyak terima kasih kepada keluarga tersebut yang dengan ikhlas mewakafkan tanahnya untuk pembangunan KUA.

Sementara itu H. Muh. Rasbi menghimbau kepada seluruh jajaran KUA Watang Sidenreng agar mengoptimalkan dan merampungkan segala sesuatu yang berkaitan dengan administrasi tanah wakaf sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Beliau mengatakan bahwa lokasi ini sangat strategis bagi KUA untuk memberikan pelayanan kepada umat.(SA/arf)


Daerah LAINNYA