Sambut HAB 72, Kakan Kemenag Bantaeng Beserta Ibu Ketua DWP Ziarah Ke TMP Panaikang Makassar

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Humas Bantaeng) - Dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke-72, jajaran Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan serangkaian acara.

Diawali dengan apel dan peletakan karangan bunga di Taman Makam Pahlawan Panaikang, dilanjutkan dengan doa bersama serta penghormatan kepada para pahlawan (Senin, 2 Januari 2018.)

Ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Panaikang ini diikuti oleh seluruh pejabat eselon III dan IV, JFT dan JFU lingkup Kanwil Kemenag Sulsel, serta Dharma Wanita Persatuan lingkup Kanwil dan Kemenag Kabupaten/Kota.

Kepala Kantor Kemenag Bantaeng bapak H. Muhammad Yunus, S.Ag, M.Ag, juga turut hadir beserta Ibu Ketua DWP Hj. St. Hasna, S.Ag

Kegiatan ziarah dan tabur bunga ini merupakan agenda rutin jajaran Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan setiap tahun sebagai rangkaian acara menyambut HAB Kementerian Agama.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengenang dan memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berkorban untuk Negara kita tercinta karena tanpa mereka, negara kita tidak akan merdeka dan tanpa kemerdekaan, Kementerian Agama tetunya tidak akan hadir sebagai bagian terpenting dalam proses pembangunan khusunya pembangunan di bidang keagamaan.

Agenda selanjutnya dan merupakan puncak peringatan HAB Kemenag tingkat Kanwil Sulsel adalah Upacara dan Ramah tamah Hari Amal Bhakti ke 72 yang akan dilaksanakan di Gedung Manunggal (Balai Prajurit M. Yusuf) Makassar, pada hari Rabu tanggal 3 Januari 2018, pukul 08.00.wita sampai selesai. (mhd/arf)

 

 


Daerah LAINNYA