Daerah

Buka Puasa Bersama MIN 1 Bone: Wujud Kebersamaan Dan Silaturrahim

Foto Kontributor
Humas Bone

Kontributor

Rabu, 19 Maret 2025 · 00:00 WIB
...

Maroanging, (Kemenag Bone) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bone menggelar acara Buka Puasa Bersama yang berlangsung di Kompleks MIN 1 Bone, Jl. Sungai, Kelurahan Maroanging, Kecamatan Sibulue, Kabupaten Bone, Selasa (18/3/2025) sore kemarin. Kegiatan yang diadakan bertepatan dengan hari ke-18 Ramadan 1446 H ini bertujuan untuk mengeratkan jalinan silaturrahim antara warga madrasah dengan masyarakat sekitar.

Selain warga  MIN 1 Bone sendiri, kegiatan buka puasa bersama ini juga dihadiri oleh ratusan orang yang terdiri atas tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pendidikan, tokoh pemuda, orang tua/wali peserta didik, dan para peserta didik MIN 1 Bone, bahkan Pengawas Pembina MIN 1 Bone, Nurlianti juga berkesempatan hadir dalam buka puasa bersama ini. Kehadiran berbagai elemen masyarakat tersebut mencerminkan semangat kebersamaan dan kepedulian yang tinggi.

Buka puasa bersama di MIN 1 Bone merupakan tradisi tahunan yang senantiasa diselenggarakan oleh warga madrasah. Anggaran untuk acara ini diperoleh dari donasi bersama seluruh pendidik dan tenaga kependidikan madrasah, sebagai wujud keikhlasan untuk berbagi dari rezeki yang telah mereka dapatkan. Proses menyiapkan makanan berbuka juga dilakukan secara gotong royong oleh seluruh pendidik dan tenaga kependidikan MIN 1 Bone, mencerminkan semangat kebersamaan yang kuat.

Kepala Madrasah MIN 1 Bone, Muhammad Yusuf, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh warga madrasah yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya acara ini. “Kita juga berharap bahwa tradisi berbagi ini dapat terus dilestarikan dan menjadi inspirasi bagi peserta didik untuk menanamkan nilai kepedulian sosial dalam kehidupan mereka”, katanya.

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan kekhidmatan, menciptakan momen berharga bagi seluruh peserta yang hadir. Diharapkan, melalui acara ini, hubungan antara warga madrasah dan masyarakat sekitar semakin erat serta semakin memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial di lingkungan MIN 1 Bone. (AhYan/Ahdi)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default