Kamad MIN 4 Sinjai Dikukuhkan Sebagai Ketua K2MI Kab. Sinjai

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Minggu, 03 Maret 2024
...

Bongki, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai menggelar pengukuhan pengurus Kelompok Kerja Madrasah (KKM) antara lain Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (K2MI) Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah (K2MTs) dan Kelompok Kerja Madrasah Alia (K2MA) periode 2024-2027. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Kemenag Sinjai, Jum’at (01/03/2024)

Dalam kegiatan ini Kepala Madrasah  (Kamad) MIN 4 Sinjai Misnah, yang pada kepengurusan sebelumnya menjabat sebagai bendahara kini ikut dikukuhkan sebagai ketua terpilih K2MI yang di kukuhkan langsung oleh Kakankemenag Sinjai Jamaris.

Di awal arahannya, Jamaris mengatakan dibentuknya KKM ini baik dari MI, MTs dan MA adalah menjadi forum komunikasi antar Kepala Madrasah sesuai jenjangnya serta menjadi wadah peningkatan dan pengembangan madrasah itu sendiri, ujarnya.

Adapun jumlah peserta yang dikukuhkan terkhusus dari pengurus K2MI itu sendiri berjumlah 33 orang peserta termasuk didalamnya pengarah, penanggung jawab dan pembina.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Penmad, Pengawas Madrasah, para Kepala Madrasah Negeri dan Swasta jenjang MI, MTs dan MA se-kab. Sinjai. (NH)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default