Kemenag Selayar Konsolidasikan Kinerja Akhir Tahun Di Pasi Gusung
Kontributor
Benteng
(Kemenag_Selayar) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Selayar
menggelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Triwulan IV Tahun 2025 sebagai
momentum konsolidasi dan refleksi capaian kinerja akhir tahun. Kegiatan ini bertempat
di Pasi Gusung Cottage, Dusun Gusung Barat, Desa Bontolebang, Kecamatan
Bontoharu, Kabupaten Kepulauan Selayar pada Sabtu (14/12/2025), dengan suasana
khidmat, tertib, dan penuh semangat kebersamaan.
Rakor
dihadiri oleh Plt. Kepala Sub Bagian Tata Usaha, para Kepala
Seksi/Penyelenggara, Kepala KUA Kecamatan, Pengawas Madrasah/RA, Kepala
Madrasah, Pejabat Fungsional, serta pegawai dan guru lingkup Kantor Kementerian
Agama Kabupaten Kepulauan Selayar. Kehadiran seluruh unsur ini menjadi wujud
komitmen bersama dalam memperkuat tata kelola kinerja yang profesional,
akuntabel, dan berdampak.
Kegiatan
diawali dengan arahan Kakan Kemenag, H. Nur Aswar Badulu, sekaligus membuka
secara resmi rangkaian Rakor. Dalam arahannya, Kakan Kemenag menegaskan
pentingnya evaluasi kinerja sebagai instrumen perbaikan berkelanjutan,
penguatan kolaborasi lintas satuan kerja, serta penyelarasan program dengan
visi besar Kementerian Agama yang berdampak langsung bagi umat dan masyarakat.
“Rakor
ini bukan sekadar rutinitas administratif, tetapi ruang strategis untuk
memastikan setiap program berjalan tepat sasaran, tepat waktu, dan memberi
manfaat nyata,” tegas H. Nur Aswar Badulu.
Agenda
kemudian dilanjutkan dengan pemaparan capaian realisasi anggaran oleh Perencana
Muhammad Adnan Ismail, yang menyajikan
progres serapan dan efektivitas penggunaan anggaran sebagai bentuk
akuntabilitas publik. Selanjutnya, Ahmad Muzakkir memaparkan laporan capaian
kinerja, yang menyoroti indikator kinerja utama serta tantangan dan peluang
peningkatan kinerja ke depan. Sesi berikutnya diisi dengan pemaparan realisasi
kegiatan Asta Aksi oleh PJ Program, Suriyani, yang menekankan implementasi
program Asta Aksi untuk semester II sebagai bentuk sinergi program prioritas
Kemenag dalam menjawab kebutuhan masyarakat secara konkret.
Rangkaian
Rakor berlangsung tertib dan lancar hingga siang hari, yang ditutup dengan
diskusi konstruktif dan semangat evaluatif yang kuat.
Menariknya,
Rakor ini merupakan bagian integral dari rangkaian kegiatan Itinerary Wisata
Religi dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-80 tingkat
Kabupaten Kepulauan Selayar tahun 2026, yang digelar selama tiga hari,
Jumat–Ahad (12–14 Desember 2025). Selain Rakor, kegiatan Itinerary Wisata
Religi di Pasi Gusung juga diisi dengan kegiatan Kemenag Menyapa bersama
pemerintah setempat dan tokoh masyarakat, Kemenag Berbagi melalui pembagian
sembako kepada kaum dhuafa, fakir miskin, dan anak yatim, Gerakan Rumah Ibadah
Bersih dan Hijau, serta Fun Game yang diikuti oleh seluruh satker/unit kerja
lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Selayar.
Melalui
rangkaian kegiatan ini, Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Selayar
meneguhkan komitmen Kemenag Berdampak—menghadirkan kinerja yang terukur,
pelayanan yang humanis, dan pengabdian yang menyentuh langsung kehidupan
masyarakat. (Sy)