Daerah

KUA Salomekko Ambil Peran Di Orientasi Program Bangga Kencana

Foto Kontributor
Humas Bone

Kontributor

Rabu, 29 Oktober 2025
...

Salomekko, (Kemenag Bone) – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Salomekko menghadiri Pertemuan Orientasi Program Bangga Kencana yang dilaksanakan oleh UPT PK dan KB Kecamatan Salomekko di Aula Kantor Lurah Kecamatan Salomekko, Rabu (29/10/2025).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan pengetahuan, pemahaman, serta komitmen dukungan tokoh masyarakat dan tokoh agama dalam menyukseskan program pembangunan keluarga, kependudukan, dan keluarga berencana (Bangga Kencana) di kampung keluarga berkualitas.

Dalam sambutannya, Kepala KUA Kecamatan Salomekko H. Andi Baso, menyampaikan bahwa sinergi antara Penyuluh Agama Islam dan Penyuluh KB memiliki peran penting dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya membangun keluarga yang sehat, sejahtera, dan berketahanan. “Kolaborasi antara penyuluh agama dan penyuluh KB akan sangat membantu masyarakat untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapinya, baik dari sisi spiritual maupun sosial,” ujarnya.

Kegiatan ini juga menghadirkan Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Salomekko sebagai narasumber yang membahas tentang peran keluarga dalam pencegahan stunting dan pentingnya pendidikan agama dalam membentuk keluarga sakinah. Dalam paparannya, penyuluh menjelaskan bahwa Islam sangat menekankan pentingnya menjaga keturunan (hifz al-nasl) dan kesehatan generasi, salah satunya dengan memastikan kecukupan gizi dan pola asuh yang baik bagi anak sejak dini.

Melalui kegiatan orientasi ini, diharapkan terjalin kolaborasi yang lebih erat antara KUA, UPT PK dan KB, serta seluruh elemen masyarakat dalam mendukung terwujudnya keluarga yang berkualitas, berketahanan, dan berdaya saing menuju masyarakat Salomekko yang sejahtera lahir dan batin. (Eva/Ahdi)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default