MA YPPI Sapobonto Gelar Rapat Koordinasi Persiapan PKKM Wujudkan Sinergi Dan Kolaborasi
Kontributor
Sapobonto, (Humas Bulukumba) – Dalam rangka meningkatkan mutu manajemen dan kinerja kelembagaan, Madrasah Aliyah (MA) YPPI Sapobonto menggelar rapat koordinasi persiapan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) pada Kamis (16/10/2025) bertempat di ruang guru.
Rapat ini dihadiri oleh Kepala Madrasah Rina Sulaeha, S.Pd., M.Pd., beserta seluruh dewan guru, tenaga kependidikan, dan staf madrasah. Agenda utama rapat membahas berbagai aspek penting terkait pelaksanaan PKKM, mulai dari jadwal pelaksanaan, instrumen penilaian, hingga pembentukan tim pendukung dan penyiapan dokumen administrasi.
Dalam arahannya, Kepala Madrasah Rina Sulaeha menekankan bahwa kegiatan PKKM bukan sekadar rutinitas tahunan, melainkan sarana strategis untuk melakukan evaluasi dan refleksi terhadap kinerja kepala madrasah serta arah pengembangan lembaga ke depan.
“PKKM ini bukan hanya formalitas, tetapi kesempatan bagi kita semua untuk melakukan introspeksi dan mencari cara terbaik dalam meningkatkan mutu layanan pendidikan di madrasah,” ujarnya.
Rina juga menambahkan bahwa seluruh unsur madrasah perlu berkolaborasi dalam mempersiapkan data dan bukti fisik yang menjadi bagian penting dari proses penilaian, termasuk laporan kinerja kepala madrasah, program kerja, serta dokumentasi kegiatan madrasah.
Sementara itu, Darmawati, salah satu guru MA YPPI Sapobonto, menyampaikan apresiasinya terhadap kesiapan dan koordinasi yang dilakukan madrasah menjelang pelaksanaan PKKM.
“Kami siap mendukung penuh kegiatan ini. Semoga PKKM dapat berjalan lancar dan menghasilkan evaluasi yang objektif untuk kemajuan madrasah,” ujarnya.
Rapat koordinasi berjalan dengan lancar dan penuh semangat kolaboratif. Melalui persiapan yang matang, MA YPPI Sapobonto berkomitmen untuk melaksanakan PKKM secara profesional, transparan, dan berorientasi pada peningkatan mutu pendidikan madrasah. (DillaHR)