MGMP PAI SMP Sidrap Merubah Cara Belajar Agama

Kontributor

Bila (Humas Sidrap) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang Muhammad Idris Usman membuka dimulainya perkemahan yang diselenggarakan oleh MGMP PAI SMP Kab. Sidrap di Taman Puncak Bila Pitu Riase. Perkemahan dimuali pada tanggal 30 April hingga 2 Mei 2024.
Kegiatan tersebut bertajuk Islamic Camp mengusung tema “ Membangun Generasi Menuju Peradaban Peduli Akhlaq Indonesia” diikuti sebanyak 33 Sekolah Menengah Pertama se kab Sidrap dengan jumlah peserta sebanyak 175 orang siswa. Kegiatan ini pula dihadiri oleh Kepala SEksi PAIS Kemenag Sidrap bersama Ketua Pokjawas bersama anggotanya selaku Pengawas Sekolah.
Muhammad Idris Usman selaku kepala kantor memberi apresiasi pelaksanaan Islamic Camp, beliau mengungkapkan bahwa kegiatan perkemahan ini merupakan alternatif metode pembelajaran siswa dalam rangka pembinaan akhlak, penerapan perilaku, dan pengembangan karakter. Perkemahan ini diselenggarakan untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih santai dan menyenangkan bagi siswa yang selama ini terbiasa belajar di dalam kelas, sehingga dapat membantu mereka meningkatkan fokus dan motivasi belajar.
Hal yang sama disampaikan Zulkarnain Mansyur Ketua MGMP PAI SMP yang juga selaku ketua panitia pelaksanan dalam laporannya juga mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan perkemahan ini adalah sisi lain cara belajar siswa yang diterapkan dalam pembinaan ahklaq, perilaku dan pembinaan karakter. “Perkemahan ini kami selenggarakan agar siswa bisa merasakan belajar santai diluar kelas , yang selama ini mereka belajar didalam kelas yang membuat jenuh sehingga belajar tidak focus”, ungkapnya.
Selain itu, Zulkarnain juga menyampaikan bahwa kegiatan yang akan dilakukan selama 3 hari perkehaman adalah Fill the box, Asmaul husna, Tebak gambar, Uji Panca Indera, dan Speed quiz.
Acara pembukaan diakhiri dengan parade hafalan secara berantai yang dimulai oleh salah satu Pembina dan dilanjutkan oleh masing-masing siswa.(ah)