Daerah

MIM Kacci-Kacci Gelar HSP, Bertekad Ukir Anak Bangsa Di Era Modern

Foto Kontributor
Onya Hatala

Kontributor

Selasa, 28 Oktober 2025
...

Bontonompo (Kemenag Gowa) -- Hari Sumpah Pemuda ke-97, diperingati MI Muhammadiyah Kacci-Kacci dengan menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat di halaman madrasah pada Selasa (28/10/2025). Seluruh siswa, dan guru hadir lengkap dengan mengenakan seragam rapi sebagai wujud penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan pemuda tahun 1928.

Upacara dimulai dengan pengibaran bendera Merah Putih yang diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Suasana hening menyelimuti halaman sekolah ketika seluruh peserta upacara memberikan sikap sempurna sebagai simbol kecintaan kepada tanah air.

Dalam amanatnya, Fitriani selaku pembina upacara menyampaikan bahwa Sumpah Pemuda merupakan tonggak penting dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia. Semangat persatuan yang digelorakan pada tahun 1928 menjadi bukti bahwa pemuda memiliki peran besar dalam memajukan bangsa. "Oleh karena itu, generasi muda masa kini harus mampu menunjukkan kontribusi nyata melalui prestasi, kedisiplinan, serta menjaga akhlak dan persatuan antar sesama," tutur Kamad.

Upacara ini juga diisi dengan pembacaan naskah Sumpah Pemuda oleh perwakilan siswa. Dengan suara lantang dan penuh semangat, siswa-siswi tersebut mengingatkan kembali bahwa Bahasa Indonesia adalah bahasa pemersatu seluruh rakyat. Pembacaan teks tersebut disambut tepuk tangan meriah sebagai bentuk apresiasi.

Tidak hanya itu, kegiatan dilanjutkan dengan doa bersama untuk para pahlawan bangsa serta harapan agar pemuda Indonesia mampu menjadi generasi tangguh yang berkarakter. Para guru juga memberikan pesan moral kepada siswa untuk terus meneladani nilai-nilai perjuangan pemuda dengan rajin belajar dan berbuat kebaikan dalam kehidupan sehari-hari.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini di MI Muhammadiyah Kacci-Kacci diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran siswa bahwa masa depan Indonesia ada di tangan mereka. Dengan semangat “Bersatu Bangun Bangsa”, seluruh warga madrasah bertekad untuk terus menjaga persatuan, menghargai perbedaan, serta berkarya demi bangsa dan negara.

Upacara ditutup dengan menyanyikan lagu-lagu perjuangan dan foto bersama yang menambah semarak suasana peringatan. Semangat yang terpancar dari wajah para siswa menjadi bukti bahwa api perjuangan pemuda tidak pernah padam dan akan terus menyala dalam jiwa generasi penerus bangsa.(MF/OH)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default