Daerah

MTsN 1 Sidrap Sukses Gelar Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) .

Foto Kontributor
Andi Husna

Kontributor

Sabtu, 29 November 2025
...

Baranti ( Kemenag Sidrap)  - MTsN 1 Sidrap bekerja sama dengan Puskesmas Baranti sukses menggelar Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) dengan pemberian vaksin Human Papilloma Virus (HPV) pada remaja putri kelas 9. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Darul Ulum MTsN 1 Sidrap pada pukul 10.00 WITA.
Jum'at,  28 November 2025.

Tim Puskesmas disambut oleh TIM Uks MTsN 1 Sidrap diantaranya  Yusran Thamrin , Erna, Rasni yang senantiasa mendampingi kegiatan puskesmas Baranti .

Tim Puskesmas Baranti yang hadir dalam kegiatan ini antara lain Muh. Yahya, SKM., M.Kes, H. Sumiarso, S.Kep., Ns, Muh. Yamin A.S, S.Kep., Ns, dr. Ayu Ulfia Aziz, Munasriah, S.Kep., Ns, dan Haryana, S.Kep., Ns. Mereka memberikan penjelasan dan pelayanan kesehatan yang baik kepada siswa-siswi MTsN 1 Sidrap.

"MTsN 1 Sidrap sangat mendukung program BIAS yang diselenggarakan oleh Puskesmas Baranti. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi kesehatan siswa-siswi, terutama dalam mencegah penyakit kanker serviks," ujar Muh. Nasir, Kamad MTsN 1 Sidrap.

MTsN 1 Sidrap telah menjalin kerja sama yang baik dengan Puskesmas Baranti dalam beberapa program kesehatan, seperti program tablet tambah darah, program periksa gratis, senam kesegaran jasmani, dan kegiatan lainnya. Kerja sama ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Dengan adanya kegiatan BIAS ini, diharapkan siswa-siswi MTsN 1 Sidrap dapat memiliki kesadaran akan pentingnya kesehatan dan dapat menjaga diri mereka dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. Pemberian vaksin HPV ini merupakan salah satu upaya preventif untuk mencegah penyakit kanker serviks yang dapat membahayakan kesehatan remaja putri.(Sani/AH)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default