Muh. Yunus Langitkan Do’a Di Paripurna DPRD Bersama Nahkoda Baru Lutim

Kontributor

Malili (Humas Lutim) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Luwu Timur, H. Muhammad Yunus, menghadiri Rapat Paripurna DPRD dalam rangka Penyampaian Pidato Sambutan Bupati Luwu Timur masa jabatan 2025-2030.
Acara yang berlangsung khidmat ini digelar di Gedung DPRD Luwu Timur 06/03/2025 dan dihadiri oleh berbagai unsur pimpinan daerah.
Dalam rapat tersebut, Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, bersama Wakil Bupati Puspawati Husler, menyampaikan pidato perdananya usai resmi dilantik. Pidato ini menyoroti visi, misi, serta program strategis yang akan dijalankan selama masa kepemimpinan untuk kesejahteraan masyarakat semakin maju di Bumi Batara Guru.
Kepala Kantor Kemenag Luwu Timur, H. Muhammad Yunus yabg turut hadir pada kegiatan ini didaulat memimpin doa bersama. Doa ini dilangitkan kiranya Bupati dan Wakil Bupati senantiasa diberi keshatan dan kelancaran dalam menjalankan amanah, serta membawa keberkahan bagi masyarakat Luwu Timur.
Hadir dalam rapat tersebut, dr. Ani Nurbani Bachri Syam, Anggota DPR RI, Pimpinan dan Anggota DPRD Luwu Timur, unsur Forkopimda, instansi vertikal, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Lutim, para camat, serta kepala desa se-Kabupaten Luwu Timur.
Rapat Paripurna ini menjadi momentum penting dalam perjalanan pemerintahan Luwu Timur ke depan. Dengan sinergi antara pemerintah, legislatif, dan seluruh elemen masyarakat, diharapkan daerah ini terus berkembang dan semakin maju.(yQ)