Daerah

PAI Ponre Totalitas Sukseskan Rakerda IPARI Bone

Foto Kontributor
Humas Bone

Kontributor

Selasa, 22 Juli 2025
...

Tonra, (Kemenag Bone)– Penyuluh Agama Islam (PAI) Kecamatan Ponre menunjukkan totalitas dan komitmen tinggi dalam menyukseskan pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI) Kabupaten Bone yang digelar di Togeo, Kecamatan Tonra, Sabtu (19/7/2025).

Kehadiran penuh semangat dari delegasi PAI Ponre menjadi salah satu bukti nyata kontribusi aktif mereka dalam forum strategis tersebut. Tidak hanya hadir sebagai peserta, PAI Ponre juga berperan aktif dalam sesi diskusi, tukar gagasan, hingga menyampaikan masukan terkait program kerja penyuluhan agama ke depan.

Keterlibatan PAI Ponre dalam Rakerda ini merupakan bentuk tanggung jawab moral dalam memperkuat sinergi antarpenyuluh serta sebagai upaya bersama dalam memajukan dan mengambil peran dalam setiap program kegiatan IPARI.

“Kami datang bukan hanya untuk menyimak, tetapi juga membawa semangat kolaborasi. PAI Ponre siap mengambil peran dalam setiap agenda strategis IPARI Bone,” ujar Irfan Syamda.

Rakerda yang dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone, H. Abd. Rafik, ini menjadi ajang konsolidasi penting bagi seluruh penyuluh agama se-Kabupaten Bone dalam merumuskan arah kebijakan program kerja IPARI ke depan. Ketua PD IPARI Bone, KM. Jumandar, turut memberikan apresiasi atas partisipasi aktif para penyuluh dari seluruh kecamatan, termasuk dari Ponre.

Dengan semangat kebersamaan dan pengabdian, PAI Ponre berkomitmen menjadi bagian dari kekuatan penyuluhan agama yang adaptif, produktif, dan berorientasi pada penguatan umat di tengah tantangan zaman. (A.Ihsan/Ahdi) 

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default