Peringati Hari Bumi, Kemenag Dan Pemda Tana Toraja Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Di Buntu Sarira

Kontributor

Sarira (Kemenag Tator) -- Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April, Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar aksi penanaman pohon serentak di seluruh tanah air. Di Kabupaten Tana Toraja, penanaman pohon dilaksanakan dengan berkolaborasi bersama Pemerintah Daerah dan berbagai lembaga serta masyarakat, yang dipusatkan di kawasan wisata Buntu Sarira, Selasa (22/4/2025).
Dengan mengusung tema "Kekuatan Kita, Planet Kita: Menjaga Bumi Tanggung Jawab Kita Bersama", kegiatan ini juga menggugah semangat masyarakat melalui slogan “LET’S PLANT A TREE” sebagai ajakan untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan hidup.
Kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi nyata antara Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja dan Pemerintah Daerah Tana Toraja. Aksi ini sekaligus menjadi momentum dalam membangun kesadaran kolektif seluruh elemen masyarakat akan pentingnya menjaga dan merawat bumi sebagai rumah bersama sdebagai bentuk komitmen pelaksanaan ASTA PROTAS Menteri Agama.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja, H. Usman Senong, hadir dan terlibat langsung dalam aksi penanaman pohon. Dalam momen simbolis, beliau menanam pohon matoa sebagai lambang kepedulian dan kontribusi nyata terhadap pelestarian alam.
Turut mendampingi, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kemenag Tana Toraja, Ibu Nursia Patiroi Usman, juga melakukan penanaman pohon durian di kawasan yang sama, menandai komitmen bersama dari berbagai unsur keluarga besar Kemenag dalam menjaga kelestarian alam.
“Kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan kita dalam menjaga warisan alam untuk generasi mendatang. Penanaman pohon adalah salah satu langkah sederhana, namun memiliki dampak besar terhadap masa depan bumi kita,” ujar H. Usman Senong.
Pemilihan kawasan wisata Buntu Sarira sebagai lokasi penanaman pohon dinilai sangat tepat. Selain memiliki nilai strategis dari sisi lingkungan, kawasan ini juga menjadi simbol harapan baru bagi terciptanya keharmonisan antara manusia dan alam.
Dengan dukungan lintas sektor serta partisipasi masyarakat, aksi penanaman pohon di Buntu Sarira diharapkan menjadi tonggak awal dari gerakan pelestarian lingkungan yang berkelanjutan di Tana Toraja. (Imm)