Bupati Lutim Himbau Shalat Berjamaah Di Masjid, Kemenag Lutim Beri Dukungan Penuh

Kontributor

Burau, (Kemenag Lutim) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Luwu Timur, H. Muhammad Yunus, turut serta dalam semaraknya Safari Ramadhan 1446 H yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Timur. Kegiatan ini berlangsung selama 11 hari di 11 kecamatan, dengan tujuan mempererat silaturahmi antara pemerintah, masyarakat, dan tokoh agama.
06/03/2025. Safari Ramadhan dilaksanakan di Kecamatan Burau, tepatnya di Kantor Desa Jalajja. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, menyampaikan sambutan terkait pentingnya sholat berjamaah di masjid. Ia menegaskan kebijakan ini melalui Surat Edaran Nomor: 400.8/0144/KESRA Tahun 2025, yang menjadi tanda tangan pertamanya setelah resmi menjabat sebagai Bupati Luwu Timur bersama Wakil Bupati Hj. Puspawati Husler untuk periode 2025-2030. Surat edaran ini mengimbau masyarakat untuk menghentikan seluruh aktivitas saat adzan berkumandang dan segera menunaikan sholat berjamaah di masjid.
Menanggapi kebijakan tersebut, Kepala Kantor Kemenag Lutim, H. Muhammad Yunus, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh. Menurutnya, ajakan untuk mengutamakan sholat berjamaah sejalan dengan upaya Kemenag dalam meningkatkan kesadaran religius masyarakat serta memperkuat kehidupan beragama di Kabupaten Luwu Timur.
Setelah berbuka puasa bersama pemerintah daerah dan masyarakat Kecamatan Burau, rombongan Safari Ramadhan melanjutkan sholat Isya, Tarawih, dan Witir di berbagai masjid di wilayah tersebut. Selain itu, di Desa Jalajja juga digelar ceramah dan doa bersama yang dipimpin oleh Kepala KUA Kecamatan Mangkutana, Rusdidaming.
Safari juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan tali asih dari BAZNAS Luwu Timur kepada 10 anak yatim
Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah Kepala KUA, Penyuluh Agama Islam, serta tokoh masyarakat, yang berperan aktif dalam menyukseskan Safari Ramadhan 1446 H di Kabupaten Luwu Timur.(yQ)